Iran hukum mata-mata AS 10 tahun penjara

Sabtu, 12 April 2014 - 11:01 WIB
Iran hukum mata-mata...
Iran hukum mata-mata AS 10 tahun penjara
A A A
Sindonews.com – Amir Hekmati, mantan marinir Amerika Serikat (AS) keturunan Iran yang sebelumnya terancam hukuman mati atas tuduhan spionase, diam-diam telah divonis 10 tahun penjara oleh pengadilan Iran. Dia dituduh menjalin kerjasama dengan Pemerintah AS.

Demikian disampaikan pengacara Hekmati, yang dirilis New York times. Pengacara Hekmati, Mahmoud Alizadeh Thabathaba'I, mengatakan kliennya sejatinya sudah menjalani sidang sejak 2011. Tapi, dia mengaku tidak diberitahu oleh pejabat Iran, bahwa ada pengadilan ulang yang memvonis Hekmati 10 tahun penjara.

“Hekmati dihukum oleh pengadilan revolusioner pada bulan Desember dan dihukum karena menjalin kerjasama praktis dengan pemerintah Amerika,” katanya, seperti dikutip Reuters, Sabtu (12/4/2014).

Sementara itu, Departemen Luar Negeri AS belum mengkonfirmasi perkembangan kasus itu. Tapi mereka mendesak agar Hekmati dibebaskan.

”Kami tetap prihatin tentang nasib Hekmati, yang telah ditahan oleh para pejabat Iran selama lebih dari dua tahun dan dijatuhi hukuman atas tuduhan spionase palsu,” kata pejabat departemen itu yang berbicara dalam kondisi anonim.

”Kami sekali lagi meminta Pemerintah Iran untuk melepaskan dia, sehingga dia dapat kembali ke keluarganya dengan aman,” lanjut pejabat itu.

Pengacara itu mengatakan, Hekmati kemungkinan bisa dibebaskan dalam hitungan bulan, jika Amerika Serikat juga membebaskan beberapa tahanan Iran. Namun, dia enggan menyebut detail identitas para tahanan Iran itu. ”Banyaknya (peluang) tergantung pada Amerika,” tulis New York Times, mengacu pada keterangan pencara itu.
(mas)
Berita Terkait
Amerika Serikat Blacklist...
Amerika Serikat Blacklist Menteri Dalam Negeri Iran
Iran Akan Pertimbangkan...
Iran Akan Pertimbangkan Negosiasi Langsung dengan Amerika Serikat
Seberapa Penting Timur...
Seberapa Penting Timur Tengah bagi Amerika Serikat?
Iran: Pengusiran Amerika...
Iran: Pengusiran Amerika Serikat dari Afghanistan 'Memalukan'
Menurut Presiden Iran,...
Menurut Presiden Iran, Amerika Serikat Bersalah dalam Serangan Israel di Gaza
Presiden Iran Kritik...
Presiden Iran Kritik Amerika Serikat, Samakan Sanksi dengan Perang
Berita Terkini
Hamas Usulkan Gencatan...
Hamas Usulkan Gencatan Senjata 5 Tahun dan Pertukaran Tahanan untuk Akhiri Perang Gaza
6 jam yang lalu
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
8 jam yang lalu
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
9 jam yang lalu
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
10 jam yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
11 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
12 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved