Bentrokan di kamp pengungsi Suriah di Yordania, 1 tewas

Minggu, 06 April 2014 - 22:08 WIB
Bentrokan di kamp pengungsi Suriah di Yordania, 1 tewas
Bentrokan di kamp pengungsi Suriah di Yordania, 1 tewas
A A A
Sindonews.com – Setidaknya satu pengungsi Suriah dilaporkan tewas ketika ratusan pengungsi bentrok dengan pasukan keamanan kamp Zaatari, Yordania, Sabtu (5/4/2014), ungkap penduduk setempat.

Seperti dilansir Al Jazeera, Minggu (6/4/2014), penduduk setempat mengatakan sejumlah orang terluka pada ketika polisi anti huru-hara menggunakan gas air mata untuk membubarkan para pengungsi yang melakukan pelemparan batu dan membakar kantor serta karavan pemerintah setempat.

Polisi Yordania menyalahkan para penghasut yang ditangkap setelah mencoba melarikan diri dari kamp pengungsi yang memiliki populasi hampir 70 ribu orang tersebut. Saksi mengatakan bahwa seorang wanita Suriah tewas. Namun, Direktorat Keamanan Publik Yordania membantah laporan tersebut.

“Puluhan pengungsi Suriah di kamp pengungsi Zaatari bertindak rusuh setelah polisi menahan sekelompok pengungsi yang mencoba meninggalkan kamp secara ilegal," ungkap direktorat tersebut.

"22 polisi terluka dalam bentrokan. Para perusuh membakar enam tenda dan dua kafilah dan mencoba menyerang kantor polisi," direktorat tersebut menambahkan.

Protes kerap kali terjadi di kamp yang pertama kali didirikan hampir dua tahun yang lalu. Tetapi protes mulai berkurang semenjak PBB meningkatkan perbaikan infrastruktur dan layanan di kampt tersebut.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6373 seconds (0.1#10.140)