PBB kaget lihat laporan pembantaian terbaru di Suriah
A
A
A
Sindonews.com – Sekretaris Jenderal PBB, Ban Ki –moon, kaget melihat laporan pembantaian terbaru di Suriah. Laporan pembantaian terbaru itu terjadi di wilayah Maan, pada 9 Febaruari 2014.
Juru bicara Ki-moon, Martin Nesirky, mengatakan pemimpin PBB terganggu oleh laporan pembantaian terbaru itu. ”Puluhan warga sipil dilaporkan telah dibunuh secara brutal,” kata Nesirky, dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir al-Arabiya, Rabu (12/2/2014).
”Sekretaris Jenderal PBB mengutuk semua kekerasan terhadap warga sipil dan menyerukan agar para pelaku pembantaian dan semua kejahatan lain di Suriah dibawa ke pengadilan,” lanjut dia.
Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, mengatakan sedikitnya 25 anggota pemimpin sekte Alawit yang dikenal pro-Presiden Suriah Bashar al – Assad, dibunuh oleh para militan pemberontak di Provinsi Hama, pada Minggu lalu.
Kelompok yang berbasis di Inggris itu mengatakan, sebagian besar yang tewas adalah anggota milisi pro -rezim Assad. Stasiun televisi Pemerintah Suriah melaporkan, 10 wanita menjadi bagian dari korban pembantian itu.
Juru bicara Ki-moon, Martin Nesirky, mengatakan pemimpin PBB terganggu oleh laporan pembantaian terbaru itu. ”Puluhan warga sipil dilaporkan telah dibunuh secara brutal,” kata Nesirky, dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir al-Arabiya, Rabu (12/2/2014).
”Sekretaris Jenderal PBB mengutuk semua kekerasan terhadap warga sipil dan menyerukan agar para pelaku pembantaian dan semua kejahatan lain di Suriah dibawa ke pengadilan,” lanjut dia.
Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, mengatakan sedikitnya 25 anggota pemimpin sekte Alawit yang dikenal pro-Presiden Suriah Bashar al – Assad, dibunuh oleh para militan pemberontak di Provinsi Hama, pada Minggu lalu.
Kelompok yang berbasis di Inggris itu mengatakan, sebagian besar yang tewas adalah anggota milisi pro -rezim Assad. Stasiun televisi Pemerintah Suriah melaporkan, 10 wanita menjadi bagian dari korban pembantian itu.
(mas)