Sebut Kerry Mesias, Israel dikecam AS

Rabu, 15 Januari 2014 - 09:30 WIB
Sebut Kerry Mesias,...
Sebut Kerry Mesias, Israel dikecam AS
A A A
Sindonews.com – Pemerintah Amerika Serikat (AS) mengecam komentar Menteri Pertahanan Israel Moshe Yaalon yang menyebut Menteri Luar Negeri AS, John Kerry sebagai Mesias atau Juru Selamat dalam konflik Israel dan Palestina.

Gedung Putih mengatakan, komentar menteri Israel itu tidak pantas.”Pernyataan Menteri Pertahanan Israel tidak akurat, ofensif dan tidak pantas. Terutama, mengingat segala sesuatu yang AS lakukan untuk mendukung keamanan Israel,” ucap Juru Bicara Gedung Putih, Jay Carney, kemarin waktu AS atau semalam WIB, seperti dikutip Xinhua, Rabu (15/1/2014).

Sebelumnya, koran Israel, Yedioth Ahronoth yang mengutip komentar Yaalon, menulis Kerry sosok yang obsesif dan mesianis dalam mendorong perjanjian damai antara Israel dan Palestina. Gedung Putih membela upaya Kerry yang ingin mendamaikan Israel dan Palestina.

”Menlu Kerry dan timnya telah bekerja nonstop dalam upaya mewujudkan perdamaian dan keamanan untuk Israel,” kata Carney. Menurutnya, tidak pantas jika Israel yang merupakan sekutu dekat AS mempertanyakan motif Kerry yang menjadi mediator damai kedua negara tersebut.

Juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Marie Harf juga mengecam pernyataan Yaalon. “Itu ofensif dan tidak pantas. Kerry telah bekerja siang dan malam untuk mewjudukan perdamaian dan keamanan Israel. (AS) justru prihatin dengan masa depan Israel.”
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8092 seconds (0.1#10.140)