Pria tertua asal Aljazair meninggal di usia 130 tahun

Senin, 13 Januari 2014 - 18:44 WIB
Pria tertua asal Aljazair...
Pria tertua asal Aljazair meninggal di usia 130 tahun
A A A
Sindonews.com – Mubarak Rahmani, pria Aljazair diyakini sebagai pria tertua di dunia. Dia meninggal pada usia 130 tahun di rumah sakit, dengan meninggalkan tiga istri dan 100 cucu.

Demikian laporan media Aljazair, Senin (13/1/2014). Rahmani, lahir pada tahun 1884 di sebuah desa padang pasir, di dekat perbatasan dengan Libya. Dia menghabiskan sebagian besar hidupnya sebagai penggembala hewan ternak untuk menghidupi tiga istrinya.

Dokter rumah sakit, seperti dikutip Emirates247, mengatakan, Rahmani sudah jatuh sakit selama dua tahun terakhir.

”Dia terbaring di rumah sakit selama hampir dua tahun. Dia meninggal pada hari Sabtu,” kata seorang dokter di rumah sakit tersebut.

Pihak keluarga mengungkap rahasia umur panjang Rahmani. ”Makanan favorit Rahmani, adalah susu segar dan produk susu lainnya, juga tepung terigu dan teh hijau,” tulis media Timur Tengah itu, mengutip keterangan salah satu keponakan Rahmani.
(mas)
Berita Terkait
Aljazair Tutup Wilayah...
Aljazair Tutup Wilayah Udara untuk Semua Pesawat Maroko
Aljazair Siap Produksi...
Aljazair Siap Produksi Massal Vaksin Coronavac
Macron Sebut Pembantaian...
Macron Sebut Pembantaian Warga Aljazair Kejahatan yang Tak Termaafkan
Aljazair Turut Kecam...
Aljazair Turut Kecam Pengakuan AS Atas Kedaulatan Maroko di Sahara Barat
Puan Maharani Resmikan...
Puan Maharani Resmikan Monumen Soekarno di Aljazair
Tujuh Sipir dan 1 Napi...
Tujuh Sipir dan 1 Napi Tewas Mati Lemas di Septic Tank Penjara Aljazair
Berita Terkini
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
25 menit yang lalu
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
40 menit yang lalu
Kondisi Genetik Langka,...
Kondisi Genetik Langka, Gadis Ini Tak Merasakan Sakit Bahkan usai Ditabrak Mobil
1 jam yang lalu
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
1 jam yang lalu
Ciptakan 22 Karyawan...
Ciptakan 22 Karyawan Palsu, Manajer HRD Ini Korupsi Rp36,2 Miliar
2 jam yang lalu
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
3 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved