India minta Kedubes AS hentikan kegiatan komersial
A
A
A
Sindonews.com – India telah meminta Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) untuk menutup kegiatan komersial di pusat olahraga dan rekreasi di New Delhi. Ini adalah perkembangan terbaru dalam pertikaian diplomatik kedua negara.
Kementerian Luar Negeri India telah memberikan tenggat waktu hingga 16 Januari bagi Kedubes AS untuk menghentikan penggunaan fasilitas itu bagi staf non diplomatik.
Selama ini, anggota umum membayar ribuan dolar per tahun untuk menggunakan kolam renang, pusat kebugaran, lintasan boling, serta bar dan restoran yang melayani alkohol dan makanan yang diimpor dengan harga rendah.
"Fasilitas ini hanya dimaksudkan untuk staf diplomatik kedutaan, tapi digunakan secara komersial dan yang ditawarkan kepada individu non diplomatik," kata seorang pejabat Kementerian Luar Negeri India kepada AFP, Rabu (8/1/2014) .
Kementerian Luar Negeri India juga memberitahu pada otoritas lalu lintas dan transportasi di New Delhi, untuk menghapus kekebalan kendaraan diplomatik AS untuk denda lalu lintas.
Hubungan antara kedua negara mengalami krisis, setelah pada 12 Desember 2013 lalu, aparat AS menangkap Devyani Khobragade, seorang pejabat konsuler India di New York. Khobragade ditangkap atas dugaan penipuan visa dan membayar gaji pembantunya terlalu rendah.
Kementerian Luar Negeri India telah memberikan tenggat waktu hingga 16 Januari bagi Kedubes AS untuk menghentikan penggunaan fasilitas itu bagi staf non diplomatik.
Selama ini, anggota umum membayar ribuan dolar per tahun untuk menggunakan kolam renang, pusat kebugaran, lintasan boling, serta bar dan restoran yang melayani alkohol dan makanan yang diimpor dengan harga rendah.
"Fasilitas ini hanya dimaksudkan untuk staf diplomatik kedutaan, tapi digunakan secara komersial dan yang ditawarkan kepada individu non diplomatik," kata seorang pejabat Kementerian Luar Negeri India kepada AFP, Rabu (8/1/2014) .
Kementerian Luar Negeri India juga memberitahu pada otoritas lalu lintas dan transportasi di New Delhi, untuk menghapus kekebalan kendaraan diplomatik AS untuk denda lalu lintas.
Hubungan antara kedua negara mengalami krisis, setelah pada 12 Desember 2013 lalu, aparat AS menangkap Devyani Khobragade, seorang pejabat konsuler India di New York. Khobragade ditangkap atas dugaan penipuan visa dan membayar gaji pembantunya terlalu rendah.
(esn)