Protes penangkapan diplomat, India panggil Dubes AS

Jum'at, 13 Desember 2013 - 23:51 WIB
Protes penangkapan diplomat, India panggil Dubes AS
Protes penangkapan diplomat, India panggil Dubes AS
A A A
Sindonews.com – Pemerintah India, pada Jumat (13/12/2013), mengajukan protes terhadap tindakan Amerika Serikat (AS) yang telah menangkap seorang diplomat India di New York atas tuduhan penipuan visa dan penganiayaan terhadap pembantu rumah tangga.

Menteri Luar Negeri India, Sujatha Singh, memanggil Duta Besar AS untuk India, Nancy Powell. Langkah ini diambil menyusul penangkapan Wakil Konsul Jenderal India di New York, Devyani Khobragade.

Seorang Juru Bicara Kementerian Luar Negeri India mengatakan, Pemerintah India terkejut dengan apa yang telah dilakukan AS. Menurut Kemenlu India, penangkapan ini "tidak bisa diterima".

Diplomat berusia 38 tahun ditangkap oleh polisi AS ketika dia mengantar anaknya ke sekolah. Dia kemudian mengaku tidak bersalah di pengadilan AS, sebelum dibebaskan dengan jaminan USD250 ribu.

Kedutaan Besar India di Washington telah menyampaikan keprihatinan yang kuat kepada Pemerintah AS atas tindakan yang diambil terhadap Khobragade. India juga mendesak pihak AS "untuk menyelesaikan masalah ini dengan sensitifitas akibat”.


(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5757 seconds (0.1#10.140)