China kirim pasukan perdamaian ke Mali

Rabu, 04 Desember 2013 - 20:11 WIB
China kirim pasukan...
China kirim pasukan perdamaian ke Mali
A A A
Sindonews.com - Pemerintah China mengirimkan 135 pasukan untuk mengemban misi sebagai pasukan penjaga perdamaian di Mali, Selasa (3/12/2013). Pengiriman pasukan penjaga perdamaian ini merupakan yang pertama kali dilakukan oleh negeri tirai bambu tersebut.

Menurut laporan Xinhua, Rabu (4/12/2013), pemerintah ratusan orang tersebut terdiri dari insinyur, staf medis dan petugas keamanan. Ratusan orang tersebut diberangkatkan pada Selasa malam dari Harbin, Ibu Kota Provinsi Heilongjiang, China timur.

Keputusan untuk mengirimkan ratusan orang yang merupakan anggota pasukan terdepan China itu merupakan atas permintaan PBB. Pasalnya, mulai akhir tahun 2013 Prancis akan menarik pasukan dari Mali, kemudian hanya menyisakan 1000 orang untuk membantu tentara Mali menjaga keamanan. Pemerintah China telah menyatakan siap untuk mengirimkan 395 pasukan ke Mali.

Pasukan perdamaian di China akan bertugas untuk memperbaiki jalan, jembatan, landasan pacu bandara, sejumlah fasilitas di kamp-kamp dan menjaga keamanan markas serta memberikan pengobatan dan pencegahan epidemi. Sehari sebelum keberangkatan, peralatan para pasukan yang berbobot lebih dari 1700 ton telah diangkut melalui laut.

Misi pasukan penjaga perdamaian China ini dibentuk pada 12 Juli lalu, kebanyakan anggotanya berasal dari Komando Daerah Militer Shenyang dan 211 Rumah Sakit Tentara Pembebasan Rakyat China. Komando Daerah Militer Shenyang dan 211 Rumah Sakit Tentara Pembebasan Rakyat. Pengiriman ratusan pasukan yang tersisa akan dilakukan sesuai dengan pengaturan PBB.

Meskipun pasukan Prancis berhasil mengalahkan gerilyawan Mali yang mengancam menguasai Ibu Kota Bamako, situasi di Mali kini masih rapuh. Pemerintah setempat masih membutuhkan bantuan untuk melalui jalan panjang mempertahankan integritas dan kedaulatan, serta stabilitas di kawasan.
(esn)
Berita Terkait
Heboh! China Simulasikan...
Heboh! China Simulasikan Penyerangan ke Taiwan Lewat Medsos
Petugas Nakes di China...
Petugas Nakes di China Dilempari Warga
Panggung Spektakuler...
Panggung Spektakuler Perayaan 100 Tahun Partai Komunis China
88 WNA China Sindikat...
88 WNA China Sindikat Server Judi dan Pemerasan Online Ditangkap di Batam
Ribuan Penumpang Padati...
Ribuan Penumpang Padati Stasiun Kereta Hongqiao China pada Perayaan Chunyun
Pidato Presiden Xi Jinping...
Pidato Presiden Xi Jinping dalam Resepsi Hari Nasional China
Berita Terkini
Trump: Senin adalah...
Trump: Senin adalah Hari Besar bagi Konflik Ukraina
49 menit yang lalu
Eks Bos Shin Bet Israel...
Eks Bos Shin Bet Israel Ancam Netanyahu: Saya akan Bongkar Semua yang Saya Tahu
5 jam yang lalu
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
7 jam yang lalu
Wakil Belgia Murka Para...
Wakil Belgia Murka Para Anggota Parlemen Eropa Tertawakan Genosida di Gaza
11 jam yang lalu
AS dan Israel Ingin...
AS dan Israel Ingin Pindahkan Paksa Warga Gaza ke 3 Negara Afrika Timur
12 jam yang lalu
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
13 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved