Jajaki hubungan diplomatik, utusan Inggris kunjungi Iran

Senin, 02 Desember 2013 - 20:31 WIB
Jajaki hubungan diplomatik,...
Jajaki hubungan diplomatik, utusan Inggris kunjungi Iran
A A A
Sindonews.com - Utusan baru Inggris untuk Iran melakukan kunjungan ke Tehran, Selasa (2/12/2013). Kunjungan itu merupakan yang pertama sejak Iran dan Inggris mencarikan hubungan setelah dua tahun memutuskan hubungan bilateral.

Hassan Habibollah-Zadeh, Diplomat Iran mengatakan kepada IRNA, kantor berita Iran, setelah kunjungan tersebut dirinya akan melakukan kunjungan balasan ke London, sebagai cerminan peningkatan hubungan bilateral.

"Sebagai langkah awal, perwakilan diplomatik non residen, Ajay Sharma tiba di Tehran bersama sejumlah delegasi untuk mengunjungi gedung diplomatik Inggirs dan mengadakan pembicaraan dengan sejumlah pejabat Kemenetrian Luar Negeri," ungkap Zadeh.

"Setelah ini, saya akan melakukan kunjungan bersama sejumlah perwakilan diplomatik ke London untuk meninjau kunjungan diplomatik Iran disana, serta meningkatkan pelayanan konsuler dan mengadakan pembicaraan dengan sejumlah pejabat Inggris," imbuh Zadeh.

Kesepakatan untuk saling menunjuk utusan diplomatik non residen datang setelah Menteri Luar Negeri Inggris William Hague bertemu sebanyak dua kali dengan Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif di sela-sela Sidang Majelis Umum PBB di New York bulan lalu. Keduanya juga sempat melakukan percakapan lewat telepon sepekan yang lalu.

Seperti diketahui, Inggris memutuskan hubungan bilateral dengan Iran ditandai dengan penutupan kedutaan Iran di London pada November 2011 lalu setelah sejumlah mahasiswa Iran mengobrak- abrik gedung kedutaan Inggris di utara tehran. Serangan itu merupakan bentuk protes atas sanksi yang ditetapkan oleh Barat untuk menekan pengembangan program nuklir Iran.
(esn)
Berita Terkait
Iran Pamer Drone Militer...
Iran Pamer Drone Militer Terbaru, Terbang 24 Jam Jangkau 2000 Kilometer
Rekaman Serangan Iran...
Rekaman Serangan Iran Hujani Israel dengan Ratusan Rudal Balistik
Ratusan Drone yang Diluncurkan...
Ratusan Drone yang Diluncurkan Iran Tampak di Tepi Barat
Rakyat Iran Berduka...
Rakyat Iran Berduka atas Meninggalnya Presiden Ebrahim Raisi
Sengketa Rebutan Pulau,...
Sengketa Rebutan Pulau, Iran Pamer Rudal di Teluk Persia
Cegat Serangan Rudal...
Cegat Serangan Rudal Iran, Israel Kerahkan Pesawat Tempur F-15 Eagle
Berita Terkini
Trump: Senin adalah...
Trump: Senin adalah Hari Besar bagi Konflik Ukraina
1 jam yang lalu
Eks Bos Shin Bet Israel...
Eks Bos Shin Bet Israel Ancam Netanyahu: Saya akan Bongkar Semua yang Saya Tahu
6 jam yang lalu
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
8 jam yang lalu
Wakil Belgia Murka Para...
Wakil Belgia Murka Para Anggota Parlemen Eropa Tertawakan Genosida di Gaza
11 jam yang lalu
AS dan Israel Ingin...
AS dan Israel Ingin Pindahkan Paksa Warga Gaza ke 3 Negara Afrika Timur
12 jam yang lalu
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
13 jam yang lalu
Infografis
Israel Ketakutan Iran...
Israel Ketakutan Iran Memperoleh Senjata Bom Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved