Korut ancam ubah kantor presiden Korsel jadi lautan api

Jum'at, 22 November 2013 - 21:07 WIB
Korut ancam ubah kantor presiden Korsel jadi lautan api
Korut ancam ubah kantor presiden Korsel jadi lautan api
A A A
Sindonews.com - Korea Utara (Korut) mengancam akan mengubah kantor kepresidenan Korea Selatan (Korsel), Jumat (22/11/2013). Ancaman tersebut datang tepat saat tentara Angkatan Darat, Laut dan Udara Korsel meluncurkan latihan militer masif di sekitar Pulau Yeonpyeong untuk memperingati tiga tahun insiden penembakan di pulau itu.

"Serangan balasan terhadap Yeonpyeong terjadi tiga tahun yang lalu, tapi berikutnya Blue House presiden dan semua markas rezim boneka yang akan menjadi target," ungkap Tentara Rakyat Korut dalam sebuah pernyataan.

"Jika Selatan kembali melakukan provokasi sembarang, maka lautan api di Yeonpyeong akan kembali ada di Blue House," lanjut Tentara Rakyat Korut, seperti dilansir AFP.

"Park Geun - Hye dan kelompoknya harus mendapatkan sebuah pelajaran yang menyakitkan dalam sebuah kekalahan yang memalukan yang menimpa Selatan," ungkap Tentara Rakyat Korut tanpa menyebut gelar presiden Korsel.

Seperti diketahui, pada November 2010 lalu, Korut pernah melepaskan sejumlah atrileri ke sebuah Pulau Yeonpyeong yang letaknya berbatasan dengan Korsel. Serangan tersebut menewakan empat warga Korsel dan sempat memicu ketegangan skala penuh.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4372 seconds (0.1#10.140)