Iran usulkan penerbangan komersil langsung ke New York
A
A
A
Sindonews.com – Penerbangan pertama non stop dari Iran ke Amerika Serikat (AS) akan segera terwujud. Demikian dilaporkan Tehran Times, Kamis (31/10/2013). Jika benar terlaksana, ini adalah penerbangan non stop pertama Iran-AS, setelah kemenangan revolusi Islam di Iran pada 1979.
"Langkah-langkah awal telah diambil dan kita sedang menunggu untuk menerima izin akhir dari Organisasi Penerbangan Sipil untuk memulai penerbangan charter 13 jam ke AS," kata pejabat Iran yang menangani urusan perdagangan, Abolfazl Hejazi.
"Kami telah mengusulkan meluncurkan penerbangan antara Pulau Kish di Teluk Persia ke New York, AS. Pulau Kish adalah zona ekonomi bebas dan tidak perlu visa untuk memasuki pulau ini," kata Hijazi.
Setelah revolusi Islam tahun 1979, Iran Air melakukan penerbangan langsung yang terakhir dari Teheran ke New York. Setelah krisis penyanderaan di Teheran pada 1980, AS memutuskan hubungan diplomatik dengan Iran.
Baru-baru ini, setelah Presiden baru Iran Hassan Rouhani menghadiri Majelis Umum PBB di New York , ia berjanji untuk ekspatriat Iran di Amerika utara untuk meluncurkan penerbangan non stop antara kedua negara, sehingga mereka bisa melakukan perjalanan ke negara asal mereka dengan mudah.
"Langkah-langkah awal telah diambil dan kita sedang menunggu untuk menerima izin akhir dari Organisasi Penerbangan Sipil untuk memulai penerbangan charter 13 jam ke AS," kata pejabat Iran yang menangani urusan perdagangan, Abolfazl Hejazi.
"Kami telah mengusulkan meluncurkan penerbangan antara Pulau Kish di Teluk Persia ke New York, AS. Pulau Kish adalah zona ekonomi bebas dan tidak perlu visa untuk memasuki pulau ini," kata Hijazi.
Setelah revolusi Islam tahun 1979, Iran Air melakukan penerbangan langsung yang terakhir dari Teheran ke New York. Setelah krisis penyanderaan di Teheran pada 1980, AS memutuskan hubungan diplomatik dengan Iran.
Baru-baru ini, setelah Presiden baru Iran Hassan Rouhani menghadiri Majelis Umum PBB di New York , ia berjanji untuk ekspatriat Iran di Amerika utara untuk meluncurkan penerbangan non stop antara kedua negara, sehingga mereka bisa melakukan perjalanan ke negara asal mereka dengan mudah.
(esn)