Jet tempur Turki usir pesawat Suriah dari perbatasan

Kamis, 17 Oktober 2013 - 23:41 WIB
Jet tempur Turki usir...
Jet tempur Turki usir pesawat Suriah dari perbatasan
A A A
Sindonews.com – Jet tempur Turki pada Kamis (17/10/2013), memukul mundur pesawat tempur dan helikopter militer Suriah. Seperti dilaporkan Xinhua, langkah ini diambil setelah para pejabat militer Turki melihat pesawat Suriah tersebut mendekati perbatasan.

Pernyataan yang dikeluarkan oleh Staf Umum Angkatan Bersenjata Turki mengatakan, bahwa dua jet tempur F-16 Turki dikirim ke wilayah Karbeyaz di provinsi Hatay selatan untuk mencegat jet tempur MIG-21 Suriah.

Menurut pernyataan itu, pesawat Suriah akhirnya kembali setelah mendekat hingga 3,2 mil dari wilayah Turki. Tak dijelaskan apakah terjadi komunikasi antara jet tempur Turki dengan pesawat militer Suriah tersebut.

Dalam insiden terpisah, dua jet tempur F-16 Turki juga dikirim ke Distrik Nusaybin dari Mardin untuk mencegat helikopter IL-76 Suriah. Pernyataan itu menambahkan, bahwa helikopter Suriah tersebut akhirnya menjauh dari perbatasan Turki.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0897 seconds (0.1#10.140)