Serangan mortir ke kedutaan Rusia di Suriah lukai 3 diplomat

Senin, 23 September 2013 - 14:58 WIB
Serangan mortir ke kedutaan...
Serangan mortir ke kedutaan Rusia di Suriah lukai 3 diplomat
A A A
Sindonews.com - Sedikitnya tiga orang diplomat Rusia terluka setelah militan Suriah menargetkan Kedutaan Rusia di Ibu Kota Damaskus sebagai sasaran mortir mereka, Minggu (22/9/2013). Demikian diungkapkan Kementerian Luar Negeri Rusia dalam sebuah rilis pernyataan.

"Tiga anggota staf kedutaan menderita luka-luka, tapi tidak dampai mengancam nyawa mereka," sebut isi rilis Kemlu Rusia."Penyelidikan sedang berlangsung, sementara Pemerintah Suriah telah mengadopsi sejumlah langkah-langkah tambahan untuk memperketat keamanan misi diplomatik Rusia," lanjut isi rilis Kemlu Rusia.

Mortir tersebut diyakini ditembakan dari Distrik Brazeh, wilayah lokasi bentrok antara tentara rezim pemerintah dan pemberontak Suriah yang telah berlangsung selama beberapa hari-hari.Ini bukan kali pertama Kedutaan Rusia di Damaskus menjadi sasaran kelompok oposisi Suriah yang berusana menggulingkan Presiden Suriah Bashar al-Assad.

Sebelumnya Kedutaan Rusia di Damaskus sudah beberapa kali menjadi sasaran mortir namun tidak sampai memakan korban jiwa.
Serangan itu terjadi satu jam setelah Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov mengatakan, bahwa Moskow siap untuk mengirim pengamat militer untuk melindungi para ahli untuk memproses penghancuran simpanan senjata Suriah.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0834 seconds (0.1#10.140)