Pemberontak Suriah tolak proposal Rusia

Kamis, 12 September 2013 - 15:05 WIB
Pemberontak Suriah tolak...
Pemberontak Suriah tolak proposal Rusia
A A A
Sindonews.com - Pemberontak Suriah yang didukung negara-negara Barat menolak proposal penyerahan senjata kimia Suriah yang digagas Rusia. Demikian disampaikan Salim Idriss, kepala SMC (Dewan Agung Militer), yang merupakan kelompok utama pemberontak Suriah.

Penolakan proposal Rusia, yang berisi agar semua senjata kimia di Suriah diserahkan dalam pengawasan internasional, disampaikan Idriss dalam sebuah pernyataan video.

”Kami mengumumkan penolakan kami dari inisiatif Rusia, untuk menempatkan senjata kimia di bawah pengawasan internasional,” kata Idriss dalam video yang diposting kemarin, seperti dikutip Reuters, Kamis (12/9/2013).

Proposal dari Rusia itu kini tengah di bahas lima negara anggota tetap Dewan Keamanan (DK) PBB di New York. Presiden Rusia, Vladimir Putin memegang komitmen Amerika Serikat (AS) yang mengutamakan diplomasi ketimbang kekuatan militer terhadap Suriah.

Proposal Rusia untuk sekutunya, itu memicu “pertikaian” para anggota DK PBB. Pasalnya, Inggris, AS dan Perancis sangat menginginkan ada bingkai resolusi PBB untuk Suriah dalam proposal tersebut.

Artinya, ada konsekuensi yang keras, jika Suriah melanggar syarat dalam proposal itu. Namun, Rusia lebih memilih deklarasi untuk Suriah yang tidak mengikat. Rusia dan AS, hari ini (12/9/2013), juga dijadwalkan mengadakan pembicaraan bilateral di Jenewa.

Menurut Putin, manfaat forum DK PBB adalah sebagai salah satu dari beberapa cara untuk menjaga hubungan internasional agar tidak tergelincir ke dalam kekacauan.

Suriah sendiri telah mendukung proposal Rusia, untuk menyerahkan senjata kimia di bawah pengawasan internasional. Sedangkan AS telah menunda serangan militer, dan mengupayakan diplomasi yang digagas Rusia.
(esn)
Berita Terkait
Tenda Permukiman Keluarga...
Tenda Permukiman Keluarga Terlantar yang Dikuasai Pemberontak Ditembaki Pasukan Suriah
Pasukan Suriah Serang...
Pasukan Suriah Serang Qardaha, Bentrokan Sengit di Latakia dan Tartous
Warga Suriah Menyeberangi...
Warga Suriah Menyeberangi Sungai ke Lebanon, Ribuan Mengungsi di Tengah Kekerasan di Pesisir
Gempuran Serangan Udara...
Gempuran Serangan Udara di Idlib, 21 Warga Tewas
Pemberontak Kuasai Aleppo,...
Pemberontak Kuasai Aleppo, Pasukan Bashar al-Assad Mundur
Presiden Iran Minta...
Presiden Iran Minta Negara-negara Islam Bantu Suriah Hadapi Pemberontak
Berita Terkini
Politikus Muslim Ini...
Politikus Muslim Ini Ungkap Rahasia Kesuksesan Singapura
24 menit yang lalu
Krisis Kepercayaan pada...
Krisis Kepercayaan pada F-35 AS Dorong Kebangkitan Eropa Kembangkan Jet Tempur Generasi Ke-6
58 menit yang lalu
Sandera Israel Ini Terluka...
Sandera Israel Ini Terluka Parah usai Dibom Zionis 2 Kali di Gaza, Memohon Diselamatkan
1 jam yang lalu
Jepang Protes Keras...
Jepang Protes Keras karena Wilayahnya Dimasuki Helikopter dan 4 Kapal China
2 jam yang lalu
Pria Ini Dapat Transferan...
Pria Ini Dapat Transferan Nyasar Rp256 Juta dari Bank, tapi Menolak Mengembalikan Semuanya
3 jam yang lalu
Oposisi Jerman Desak...
Oposisi Jerman Desak NATO Diganti Aliasi Baru yang Libatkan Rusia dan AS
4 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Ukraina Selalu...
3 Alasan Ukraina Selalu Didukung Barat dalam Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved