Tidak ada yang boleh main hakim sendiri atas Suriah

Sabtu, 07 September 2013 - 18:26 WIB
Tidak ada yang boleh...
Tidak ada yang boleh main hakim sendiri atas Suriah
A A A
Sindonews.com - Utusan perdamaian PBB dan Liga Arab, Lakhdar Brahimi, mengatakan, setiap tindakan terhadap Suriah seharusnya dibawa kepada Dewan Keamanan PBB, Jumat (6/9/2013).

"Suriah hari ini dihadapkan pada sebuah bahaya paling serius atas perdamaian dan keamanan, tidak hanya bagi rakyat miskin Suriah dan Timur Tengah, tetapi juga untuk dunia," ungkap Brahimi dalam sebuah pernyataan yang dibacakan oleh Juru Bicara PBB Martin Nesirky usai KTT G20 di St Petersburg.

"Hukum internasional mengatakan, bahwa tidak ada satupun negara yang diperbolehkan main hakim sendiri, mereka harus melalui Dewan Keamanan," terang Brahimi.

Brahimi mengatakan, dirinya dan sejumlah diplomat telah bekerja "sangat keras" untuk membawa Suriah dan sejumlah pihak yang bertikai di Suriah menemukan solusi politik dengan menggelar sebuah konferensi untuk membantu Suriah keluar dari krisis.

"Sejauh ini, PBB telah aktif mempersiapkan konferensi Jenewa II, yang akan mencakup perwakilan dari pihak Suriah beserta pebata senior Amerika Serikat, Rusia dan PBB," terang Brahimi.

Brahimi menuturkan, konferensi ini bertujuan untuk mencapai solusi politik atas krisis Suriah, membuat sebuah perjanjian komprehensif antara pemerintah dan oposisi dengan mengimplementasikan seluruh inti konferensi Jenewa pada 30 Juni 2012 lalu. Namun, konferensi itu berada dalam bahaya, setelah munculnya dugaan penggunaan senjata kimia di pinggiran Ibu Kota Damaskus, Suriah, pada 21 Agustus lalu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7879 seconds (0.1#10.140)