Massa pro-Morsi siapkan aksi Jumat martir di Mesir

Jum'at, 23 Agustus 2013 - 09:57 WIB
Massa pro-Morsi siapkan aksi Jumat martir di Mesir
Massa pro-Morsi siapkan aksi Jumat martir di Mesir
A A A
Sindonews.com – Massa pendukung Presiden Mesir terguling Mohamed Morsi, akan menggelar aksi yang mereka sebut “Jumat martir”, hari ini (23/8/2013). Mereka menyatakan, siap menumpahkan darah, setelah ratusan rekan mereka ditembak mati dan pemimpin mereka dijebloskan ke penjara.

Martir adalah istilah untuk sebutan relawan yang siap mati untuk membela seseorang, tokoh maupun kelompok yang dikagumi. Pada hari ini, massa pro-Morsi siap melanjutkan aksi demo untuk memprotes penggulingan Morsi pada 3 Juli 2013 lalu.

Rencana demosntrasi itu, berselang sehari pembebasan mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak. Mantan ditaktor Mesir yang digulingkan tahun 2011 itu, dibebaskan dari penjara, namun tetap menjadi tahanan rumah.

Sebaliknya, Morsi yang terpilih sebagai pengganti Mubarak lewat Pemilu demokratis tahun 2012 justru mendekam di tahanan. Sejumlah massa pro-Morsi berpendapat, pembebasan Mubarak, berpotensi mengembalikan Mesir kepada rezim militer.

Krisis politik di Mesir, setidaknya sudah menewaskan 900 orang, termasuk 100 tentara dan polisi, dalam delapan hari terakhir. Data itu bersumber dari pemerintah Mesir. Namun, kelompok pro-Morsi, Ikhwanul Muslimin, meyakini, jumlah korban tewas melebihi dari angka yang dilansir pemerintah.

”Kami akan tetap terus di jalan untuk mengalahkan kudeta militer,” bunyi pernyataan aliansi pro-Mursi dari kelompok yang menamakan diri sebagai Koalisi Nasional untuk Mendukung Legitimasi dan Tolak Kudeta, seperti dikutip Reuters.

Demonstrasi besar hari ini, kata aliansi itu, akan dimulai di 28 titik masjid di Kairo. Mereka tetap pada tuntutan awal, yakni, minta kekuasaan Morsi yang diraih melalui Pemilu yang demokratis dikembalikan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4934 seconds (0.1#10.140)