Aparat Yordania tangkap 8 pengungsi Suriah

Minggu, 21 April 2013 - 21:28 WIB
Aparat Yordania tangkap...
Aparat Yordania tangkap 8 pengungsi Suriah
A A A
Sindonews.com – Aparat Yordania menangkap 8 pengungsi Suriah yang dianggap sebagai pemicu kerusuhan di kamp pengungsi Zaatari, Minggu (21/4/2013). Kerusuhan yang terjadi pada Jumat 19 April itu menyebabkan 10 personel polisi terluka.

"Dinas keamanan telah menangkap delapan pengungsi Suriah atas tuduhan pemicu kerusuhan yang terjadi pada Jumat. Mereka akan segera dirujuk ke pengadilan (militer) negara," kata seorang pejabat keamanan Yordania pada AFP.

Kelompok itu terancam hukuman hingga tiga tahun penjara, jika pengadilan menyatakan mereka terbukti sebagai dalang kerusuhan tersebut. Parlemen Yordania telah mengecam terjadinya aksi kekerasan di kamp tersebut.

Aksi kekerasan pecah di kamp itu pada Jumat malam, ketika 100 pengungsi Suriah menggelar protes terhadap kondisi hidup di kamp Zaatari, rumah bagi lebih dari 160 ribu warga Suriah yang melarikan diri dari pertumpahan darah di negara mereka.

Selain kondisi hidup, para pengungsi juga memprotes kebijakan Pemerintah Yordania yang melarang para pengungsi meninggalkan kamp yang terletak di padang pasir dan dekat dengan perbatasan Suriah-Yordania.

Sejak dibuka pada Juli tahun lalu, kamp Zaatari telah beberapa kali mengalami aksi protes yang dilakukan oleh para pengungsi Suriah. Pemerintah Yordania mengatakan, saat ini mereka menampung lebih dari 500 ribu pengungsi Suriah.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1131 seconds (0.1#10.140)