Jepang akan teruskan perburuan ikan paus

Jum'at, 22 Februari 2013 - 19:57 WIB
Jepang akan teruskan...
Jepang akan teruskan perburuan ikan paus
A A A
Sindonews.com – Jepang menegaskan niatnya untuk terus melakukan perburuan ikan paus. Penegasan ini disampaikan setelah terjadinya bentrokan antara kapal penangkap ikan paus Jepang, Nisshin Maru dengan kapal milik kelompok pecinta lingkungan, Shepherd, di Samudera Selatan, Rabu 20 Februari.

Gesekan antara dua kapal ini adalah yang terburuk dalam tiga tahun terakhir. Akibat gesekan ini, Nisshin Maru tak bisa melanjutkan misinya menangkap ikan paus.

“Kami akan tetap meneruskan program perburuan ikan paus," kata seorang pejabat di Badan Perikanan Jepang, Jumat (22/2/2013). Ia menyangkal laporan yang menyatakan, Jepang terpaksa menunda perburuan paus setelah tabrakan dengan kapal miliki Shepherd.

Kelompok anti penangkapan ikan paus menuduh pihak Jepang sengaja menabrakkan kapal mereka. Kapten kapal Shepherd, Paul Watson mengatakan kepada kantor berita Australian Associated Press, bahwa para penangkap ikan paus yang mengisi bahan bakar di daerah larangan penangkapan ikan paus, berdasarkan perjanjian Antartika.

Seorang juru bicara untuk Jepang Institute of Cetacean Research mengatakan, bahwa Nisshin Maru tidak bisa mengisi bahan bakar karena aktivitas berbahaya dari kapal Sea Shepherd.

Selama bertahun-tahun, Sea Shepherd mengejar kapal penangkap ikan paus milik Jepang dalam upaya untuk mencegah ditangkapnya ikan-ikan paus di lautan lepas.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9073 seconds (0.1#10.140)