Amnesty International serukan pembebasan jurnalis Mesir

Selasa, 08 Januari 2013 - 22:48 WIB
Amnesty International...
Amnesty International serukan pembebasan jurnalis Mesir
A A A
Sindonews.com – Kelompok Hak Asasi Manusia (HAM) yang berbasis di New York, AS, Amnesty International telah menyerukan pembebasan seorang jurnalis Mesir, Mohamed Sabry, yang saat ini tengah menghadapi pengadilan militer. Di bawah konstitusi baru Mesir, seorang warga sipil dimungkinkan untuk diadili oleh Pengadilan Militer.

Tentara Mesir menangkap Sabry, yang berprofesi sebagai video jurnalis lepas dan aktivis yang menentang pengadilan militer, pada akhir pekan lalu. Sarby yang bekerja untuk kantor berita Reuters ditangkap di sebelah timur Semenanjung Sinai. Ia didakwa telah melakukan pelanggaran dengan merekam aktivitas di zona militer.

Sebuah konstitusi baru yang disetujui dalam referendum bulan lalu memungkinkan militer untuk mengadili warga sipil yang diduga merugikan angkatan bersenjata. Menurut para kritikus, klausul kontroversial ini dapat digunakan untuk membungkam kebebasan berbicara di Mesir.

"Hal ini sangat mengkhawatirkan, bahwa seorang jurnalis sedang menghadapi persidangan yang tidak adil oleh pengadilan militer, hanya karena melaksanakan pekerjaannya," kata Hassiba Hadj Sahraoui, Wakil Direktur Amnesty International untuk kawasan Timur Tengah. Menurut Sahraoui, tuduhan terhadap Sabry harus dibatalkan secepatnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1099 seconds (0.1#10.140)