Suriah-Iran harus perkuat hubungan

Rabu, 13 Juni 2012 - 14:15 WIB
Suriah-Iran harus perkuat...
Suriah-Iran harus perkuat hubungan
A A A
Sindonews.com - Wakil Presiden Suriah Farouk al-Shara mengatakan hubungan strategis antara Suriah dan Iran sangat penting bagi kawasan Timur Tengah. Sehingga hubungan kedua negara sudah seharusnya diperkuat.

Duta besar Iran untuk Suriah Mohammad Reza Raouf Sheybani yang bertemu dengan Wakil Presiden Suriah mengatakan, hubungan Suriah-Iran sangat diperlukan karena keduanya berada di bawah tekanan dan berkonfrontasi dengan Zionis.

Seperti diberitakan Kantor Berita Iran, IRNA, Rabu (13/6/2012).

Mengacu pada apa yang dikatakan Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov saat melakukan kunjungan ke Teheran, Iran. Sheybani mengatakan kedua negara harus terus memperkuat hubungan dan terus melakukan konsultasi.

Baik Iran maupun Suriah kedunya mendapat tekanan Internasional. Iran mendapat tekanan internasional karena pengayaan nuklirnya dicurigai mengembangkan bom nuklir. Sementara Suriah mendapat tekanan internasional karena melakukan kekerasan terhadap penduduknya.

Kedua pemerintah tersebut sama-sama menyangkal apa yang dituduhkan pihak internasional terhadap kedua negara tersebut.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0446 seconds (0.1#10.140)