Teater Somalia dibom, 7 orang tewas

Rabu, 04 April 2012 - 19:02 WIB
Teater Somalia dibom,...
Teater Somalia dibom, 7 orang tewas
A A A
Sindonews.com - Peranyaan ulang tahun pertama peluncuran stasiun televisi nasional Somalia diwarnai pemboman. Ledakan terjadi di sebuah gedung teater nasional Somalia di Ibu Kota Mogadishu.

Kepala Komite Olimpiade Aden Yabarow Wiish mengatakan tujuh orang tewas dalam sebuah aksi bom bunuh diri di Mogadishu. Tiga orang wartawan yang meliput acara perayaan ini juga mengalami luka-luka.

"Aksi pemboman terjadi saat pertunjukan musik sedang berlangsung. Kepulan asap akibat ledakan membuat ruangan menjadi gelap, semua orang panik dan berlarian tanpa arah. Tentara yang berada di dalam gedung membantu para tamu meneyelamatkan diri,” ungkap Salah Jime, seorang saksi mata seperti diberitakan dalam BBC.co.uk, Rabu (4/4/2012).

Wiish bersama dengan Kepala Asosiasi Sepakbola Somalia Said Mohamed Nur, Perdana Menteri Somalia Abdiweli Mohamed, dan sejumlah orang yang menghadiri acara tersebut menyaksikan aksi bom bunuh diri ini, beruntung ketiganya tidak terluka.

Teater Somalia ditutup sejak sekira tahun 1990 akibat perang saudara yang terjadi Somalia. Teater ini baru dibuka kembali sebulan yang lalu, ketika Somalia telah memasuki sebuah periode baru yang lebih tenang. Tidak hanya gedung teater, sejumlah restoran dan berbagai aktivitas olahraga kembali dibuka.

Kelompok militan Al-Shabab mengklaim mereka dalang di balik aksi bom bunuh diri ini. Sebelumnya, kelompok militan Al-Shabab telah menguasai wilayah sebagian wilayah Somalia bahkan hingga kebagian Ibu Kota Moghadishu. Namun keberadaan mereka berhasil dipukul mundur keluar Somalia hingga oleh pasukan Uni Afrika tahun lalu.
()
Berita Terkini
Donald Trump: Jika Perundingan...
Donald Trump: Jika Perundingan Gagal, Iran dalam Bahaya Besar!
19 menit yang lalu
Viral, Video Musik Yaman...
Viral, Video Musik Yaman Ledek Para Pemimpin Arab yang Dianggap Kawan Israel
50 menit yang lalu
Jelang Haji, Arab Saudi...
Jelang Haji, Arab Saudi Tangguhkan Visa Warga 14 Negara Termasuk Indonesia, Ada Apa?
1 jam yang lalu
Takut Ditangkap Negara...
Takut Ditangkap Negara ICC, Netanyahu Ambil Rute Memutar saat Terbang ke AS
1 jam yang lalu
Ayah Ini Buang Bayinya...
Ayah Ini Buang Bayinya yang Berumur 2 Minggu ke Hutan setelah Istrinya Menolak Bercinta
2 jam yang lalu
Jerman Bersiap Hadapi...
Jerman Bersiap Hadapi Perang Dunia III, Sebut Rusia Serang NATO Skenario Realistis
3 jam yang lalu
Infografis
33 Orang Tewas saat...
33 Orang Tewas saat Tornado Dahsyat Sapu Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved