Wabah Corona Merebak di Iran, PBB Khawatirkan Nasib Tahanan

Sabtu, 04 April 2020 - 03:36 WIB
Wabah Corona Merebak...
Wabah Corona Merebak di Iran, PBB Khawatirkan Nasib Tahanan
A A A
JENEWA - Seorang pejabat hak asasi manusia PBB menyuarakan keprihatinannya atas nasib tahanan di Iran. Hal itu didorong oleh laporan kerusuhan di fasilitas penjara di negara itu yang dipicu oleh kekhawatiran atas wabah virus Corona. Iran adalah salah satu negara yang paling parah terdampak pandemi virus Corona.

Media Iran telah melaporkan kerusuhan di beberapa penjara, dan pelarian massal dari sebuah fasilitas di bagian barat negara itu. Peristiwa itu terjadi di tengah pembebasan sementara sementara sekitar 100.000 tahanan untuk mengurangi kepadatan penjara.

"Seperti yang Anda lihat di Iran dan beberapa negara lain, kami melihat kerusuhan, tahanan yang takut, yang tertekan karena kehilangan kontak yang besar dari anggota keluarga dan sebagainya. Jadi ada banyak, banyak masalah seputar ini," kata jurubicara hak asasi manusia PBB, Rupert Colville, dalam pengarahan virtual di Jenewa seperti dilansir dari Middle East Monitor, Sabtu (4/4/2020).

Iran adalah salah satu negara yang paling parah dilanda pandemi virus Corona. Jumlah kematiannya meningkat pada hari Jumat menjadi 3.294 setelah 134 orang meninggal dalam 24 jam terakhir, dengan jumlah total kasus mencapai 53.183.

"Iran telah meningkatkan jumlah (tahanan) yang dibebaskannya, setidaknya secara sementara, menjadi sekitar 100.000 tahanan - sekitar 40 persen dari seluruh populasi penjara," ujar Colville.

"Kami ngeri dengan kematian seorang tahanan remaja setelah ia dilaporkan dipukuli dengan buruk oleh petugas keamanan," imbuh Colville.

"Para tahanan memprotes kondisi penjara dan kegagalan pihak berwenang untuk sementara waktu membebaskan mereka di tengah pandemi COVID-19," ia menambahkan.

Tidak ada laporan terkait dugaan insiden itu di media Iran dan para pejabat tidak dapat dihubungi pada hari Jumat, akhir pekan di negara itu.
(ian)
Berita Terkait
Virus Corona di Italia...
Virus Corona di Italia Terus Menyebar
Iran Klaim Punya Mesin...
Iran Klaim Punya Mesin Bisa Deteksi COVID-19 dalam Radius 100 Meter
Zombie Angelina Jolie...
'Zombie Angelina Jolie' Iran Terinfeksi Virus Corona di Penjara
Sekjen PBB Tegaskan...
Sekjen PBB Tegaskan Vaksin Covid-19 Harus Tersedia untuk Semua Orang
Hampir 200 Ribu Tewas...
Hampir 200 Ribu Tewas Akibat COVID-19, PBB Luncurkan Upaya Vaksin Global
Wabah COVID-19, PBB...
Wabah COVID-19, PBB Mulai Kirim Bantuan Medis ke Negara Berkembang
Berita Terkini
10 Kelemahan Militer...
10 Kelemahan Militer AS dan 4 Cara China Menang Perang dengan Mudah
16 menit yang lalu
Houthi Yaman Tembak...
Houthi Yaman Tembak Jatuh 7 Drone AS Senilai Rp3,4 Triliun dalam 6 Pekan
1 jam yang lalu
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
7 jam yang lalu
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
9 jam yang lalu
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
10 jam yang lalu
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
11 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved