Awal April, China Cabut Status Lockdown di Wuhan

Selasa, 24 Maret 2020 - 13:53 WIB
Awal April, China Cabut Status Lockdown di Wuhan
Awal April, China Cabut Status Lockdown di Wuhan
A A A
BEIJING - China akan mencabut status lockdown kota Wuhan yang telah berlangsung selama berbulan-bulan. Kebijakan itu diambil seiring meredanya wabah virus Corona di Negeri Tirai Bambu itu.

Menurut media lokal pihak berwenang China akan mencabut status lockdown di tempat virus Corona baru, COVID-19, berasal itu pada 8 April mendatang.

Dikutip Anadolu dari kantor berita China, Xinhua, Selasa (24/3/2020), otoritas kesehatan setempat di Provinsi Hubei, yang termasuk kota Wuhan di dalamnya, telah mengumumkan serangkaian peraturan baru mengenai pelonggaran pembatasan pergerakan di daerah tersebut.

Keputusan mencabut status lockdown diambil setelah kota itu melaporkan
tidak ada infeksi asli baru dalam lima hari terakhir. Namun, kasus
positif baru dilaporkan di kota itu pada hari Selasa.

Pihak berwenang telah menempatkan status lockdown terhadap kota berpenduduk 11 juta itu pada 23 Januari lalu. Kebijakan itu diambil untuk membendung penyebaran COVID-19, yang menewaskan hampir 3.300 orang dan menginfeksi lebih dari 81.000 di daratan China.

Setelah muncul di Wuhan, China pada Desember lalu, virus Corona, yang secara resmi dikenal sebagai COVID-19, telah menyebar ke setidaknya 168 negara dan wilayah, menurut data yang dikumpulkan oleh Johns Hopkins University yang berbasis di Amerika Serikat (AS).

Kini ada 381.499 kasus infeksi virus yang dikonfirmasi di seluruh dunia dan jumlah kematian sekarang mencapai 16.500, sementara lebih dari 101.000 orang telah pulih.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3962 seconds (0.1#10.140)