UPDATE-Corona Covid-19: 1.526 Meninggal, 67.100 Terinfeksi

Sabtu, 15 Februari 2020 - 07:21 WIB
UPDATE-Corona Covid-19:...
UPDATE-Corona Covid-19: 1.526 Meninggal, 67.100 Terinfeksi
A A A
BEIJING - Jumlah korban meninggal akibat wabah virus Corona baru, Covid-19, secara global pada Sabtu (15/2/2020) mencapai 1.526 orang. Angka itu termasuk kematian 1.523 di China.

Jumlah kematian meningkat tajam pagi ini setelah Komisi Kesehatan Nasional China melaporkan 143 kematian terbaru.

Untuk jumlah kasus atau orang yang terinfeksi secara global, seperti dikutip dari situs pelaporan worldometers.info, mencapai 67.100. Jumlah terbanyak di China, yakni 66.492 orang. Jumlah pasien yang sembuh secara global mencapai 8.193 orang.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah bergerak untuk menenangkan ketakutan masyarakat internasional dengan mengatakan angka-angka baru itu tidak mewakili perubahan signifikan dalam lintasan wabah.

Tetapi, Adam Kamradt-Scott, seorang ahli penyakit menular di Pusat Studi Keamanan Internasional di Universitas Sydney, mengatakan angka-angka baru tidak memberikan indikasi wabah mendekati puncak.

"Berdasarkan tren saat ini dalam kasus yang dikonfirmasi, ini tampaknya menjadi indikasi yang jelas bahwa sementara pihak berwenang China melakukan yang terbaik untuk mencegah penyebaran virus Corona, langkah-langkah yang cukup drastis yang telah mereka terapkan hingga saat ini tampaknya terlalu sedikit terlambat," ujarnya, seperti dikutip Channel News Asia.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1482 seconds (0.1#10.140)