Donasi Capai Rp419 Miliar untuk Korban Pembakaran Kyoto Animation
A
A
A
KYOTO - Donasi untuk Kyoto Animation mencapai 3,3 miliar yen (Rp419 miliar) untuk mendukung para korban selamat dan keluarga korban serangan pembakaran studio film yang menewaskan lebih dari 30 orang pada Juli silam.
Juru bicara pemerintah Kyoto mengonfirmasi, total sumbangan itu didapat setelah keputusan studio pekan ini untuk menutup rekening donasi. Sebelumnya, Kyodo News juga melaporkan data serupa.
“Pria pelaku pembakaran gedung itu divonis dengan dakwaan perampokan dan melakukan serangan karena dia yakin novelnya telah dijiplak,” papar laporan NHK dan media lainnya.
Kepolisian telah mengonfirmasi identitas tersangka adalah Shinji Aoba, yang menyiramkan bahan bakar ke pintu masuk gedung kemudian menyalakannya. Ucapan duka cita untuk para korban mengalir di media sosial setelah serangan itu.
Para pemimpin dunia dan para kepala eksekutif Apple Inc juga mengucapkan belasungkawa. Saat semua orang terkejut dengan salah satu kasus terburuk pembunuhan massal di Jepang dalam dua dekade itu, tagar #PrayforKyoAni menjadi populer.
Kyoto Animation terletak di wilayah pinggiran yang tenang, sekitar 20 menit menggunakan kereta dari pusat Kyoto. Studio itu memproduksi serial animasi populer seperti “Sound! Euphonium”. Studio itu juga terkenal untuk “Violet Evergarden” yang tayang di Netflix. Kyoto Animation awal pekan ini menyatakan siap berkoordinasi dengan komite lokal untuk membagikan dana sumbangan itu.
Juru bicara pemerintah Kyoto mengonfirmasi, total sumbangan itu didapat setelah keputusan studio pekan ini untuk menutup rekening donasi. Sebelumnya, Kyodo News juga melaporkan data serupa.
“Pria pelaku pembakaran gedung itu divonis dengan dakwaan perampokan dan melakukan serangan karena dia yakin novelnya telah dijiplak,” papar laporan NHK dan media lainnya.
Kepolisian telah mengonfirmasi identitas tersangka adalah Shinji Aoba, yang menyiramkan bahan bakar ke pintu masuk gedung kemudian menyalakannya. Ucapan duka cita untuk para korban mengalir di media sosial setelah serangan itu.
Para pemimpin dunia dan para kepala eksekutif Apple Inc juga mengucapkan belasungkawa. Saat semua orang terkejut dengan salah satu kasus terburuk pembunuhan massal di Jepang dalam dua dekade itu, tagar #PrayforKyoAni menjadi populer.
Kyoto Animation terletak di wilayah pinggiran yang tenang, sekitar 20 menit menggunakan kereta dari pusat Kyoto. Studio itu memproduksi serial animasi populer seperti “Sound! Euphonium”. Studio itu juga terkenal untuk “Violet Evergarden” yang tayang di Netflix. Kyoto Animation awal pekan ini menyatakan siap berkoordinasi dengan komite lokal untuk membagikan dana sumbangan itu.
(esn)