Rusia Turut Sampaikan Belasungkawa atas Wafatnya Habibie

Kamis, 12 September 2019 - 17:07 WIB
Rusia Turut Sampaikan...
Rusia Turut Sampaikan Belasungkawa atas Wafatnya Habibie
A A A
JAKARTA - Pemerintah Rusia, melalui Kedutaan Besar mereka di Jakarta menyampaikan belasungkawa atas wafatnya mantan Presiden Indonesia, B.J Habibie. Presiden ketiga Indonesia itu menghembuskan nafas terakhir kemarin petang.

"Kami menyampaikan ucapan belasungkawa mendalam berkaitan dengan berpulangnya Bapak Bacharuddin Jusuf Habibie, ikut berdukacita bersama dengan keluarga Habibie dan semua rakyat Indonesia," kata Kedutaan Besar Rusia dalam sebuah pernyataan di akun Twitternya.

Kedutaan Besar Rusia menyebut Habibie sebagai seorang patriot dan memberikan sumbangsih yang besar dalam pengembangan teknologi, khususnya dalam industri dirgantara Indonesia.

"B.J.Habibie masuk ke sejarah sebagai tokoh politik terkemuka, Wakil Presiden dan Presiden Republik Indonesia ketiga, patriot besar negaranya, beliau memberikan sumbangsih luar biasa pada pengembangan teknologi nasional. Kenangan tentang beliau akan tetap ada di hati kami, sambungnya, seperti dikutip Sindonews pada Kamis (12/9).

Habibie wafat di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, setelah menjalani perawatan intensif sejak 1 September lalu. Kabar wafatnya Habibie disampaikan langsung oleh putra keduanya Thareq Kemal Habibie.

Habibie merupakan penerus Presiden Soeharto. Di eranya, Indonesia mengalami reformasi demokratis. Pemerintahannya juga mengizinkan referendum kemerdekaan untuk Timor Timur atau Timor Leste.

Masa kepresidenannya tercatat yang terpendek dalam sejarah Indonesia modern, tetapi transformatif.

Ketika menjadi presiden, Habibie pernah meminta maaf atas pelanggaran HAM di masa lalu dan menguraikan program reformasi delapan poin untuk membangun masyarakat yang adil, terbuka dan demokratis.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0776 seconds (0.1#10.140)