Kembangkan SDM, NTT Kerjasama dengan Sejumlah Negara

Rabu, 24 Juli 2019 - 16:34 WIB
Kembangkan SDM, NTT...
Kembangkan SDM, NTT Kerjasama dengan Sejumlah Negara
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Josef Nae Soi menuturkan, pihaknya telah melakukan kerjasama dengan sejumlah negara dalam bidang pelatihan sumber daya manusian (SDM). Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas SDM di NTT.

"Kami sudah kerjasama dengan Universitas Taiwan, dengan Universitas Jepang, minggu depan kami akan kirim 20 orang ke Jepang. Kemudian kami juga kerjasama, sekarang sedang dirintis dengan Norwegia, kemudian dengan Austalia. Kami sedang rintis dengan Belanda dan Jerman, sekolah di sana kan gratis. Tetapi kesulitan kita, kita harus mempersiapkan anak-anak tentang bahasa, jadi harus mempersiapkan diri benar-benar," ucapnya pada Rabu (24/7).

Dia menuturkan, pemerintah NTT bertekad, untuk untuk mengubah cara berpikir anak-anak muda NTT, salah satunya adalah harus belajar keluar. Josef menyebut, jika hanya pengetahuan di dalam negeri juga hebat.

"Tapi untuk mengubah cara berpikir, untuk mempengaruhi tingkah laku kita ini harus secara motorik, kita harus adaptasi di luar. Kami dari NTT, penggerak kita adalah pariwisata, oleh sebab itu kita mengirim anak-anak kita keluar negeri. Pertama adalah bagaimana belajar manajemen perhotelan, bagaimana meningkatkan pariwisata. Kalau berbicara mengenai pariwisata, berarti kita bicara mengenai 5 A, atraktifnya bagaimana, akomodasi, awarenes, dan aminities," ucapnya.

Josef kemudian menuturkan, selain mengirim anak-anak muda NTT ke luar negeri, pemerintah daerah juga telah mengundang para "trainer" untuk memberikan pelatihan kepada anak-anak muda NTT.

Selain itu, papar Josef, pemerintah NTT juga akan terus meningkatkan di pendidikan, mulai dari SLTA, SMP, SD dan di vokasional, di sekolah-sekolah kejuruan kita tingkatkan. "Tidak hanya kita kirim keluar tapi, di dalam negeri juga kita memperkuat dasar pendidikan kita," tukasnya.
(esn)
Berita Terkait
Tetap Bangga, Suporter...
Tetap Bangga, Suporter Lantunkan Nyanyian Terima Kasih untuk Timnas Indonesia U-23
Viral ! Suporter Timnas...
Viral ! Suporter Timnas Indonesia U-23 Salat Berjamaah Sebelum Lawan Australia
Indonesia jadi Tuan...
Indonesia jadi Tuan Rumah Forum Indonesia-Afrika
Omicron Masuk Indonesia,...
Omicron Masuk Indonesia, Ini Kata Epidemiolog Universitas Indonesia
Lezatnya Aneka Kuliner...
Lezatnya Aneka Kuliner Jawa di Event Warisan Budaya Indonesia
Jokowi Janji ke Timnas...
Jokowi Janji ke Timnas RI untuk Buatkan Training Center
Berita Terkini
9 Alasan Warisan Progresif...
9 Alasan Warisan Progresif Paus Fransiskus Mengubah Gereja Katolik
18 menit yang lalu
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
3 jam yang lalu
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
4 jam yang lalu
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
6 jam yang lalu
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
6 jam yang lalu
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved