Awan Aneh seperti Ombak Tsunami Muncul di Langit AS

Kamis, 20 Juni 2019 - 10:35 WIB
Awan Aneh seperti Ombak...
Awan Aneh seperti Ombak Tsunami Muncul di Langit AS
A A A
VIRGINIA - Kumpulan awan aneh seperti ombak tsunami muncul di langit Virgnia, Amerika Serikat (AS). Pemandangan unik seperti itu dianggap menginspirasi lukisan "Starry Night" karya Van Gogh.

Seorang warga bernama Amy Christie Hunter pertama kali melihat langit mendung dengan kumpulan awan seperti ombak laut di atas Smith Mountain (Gunung Smith). Awan misterius membentuk puncak sempurna, seolah-olah laut melayang di atmosfer Bumi.

Hunter mengambil foto pembentukan awan aneh tersebut dan membagikannya di grup Facebook untuk foto-foto Smith Mountain pada 19 Juni. Sebagian besar anggota grup media sosial itu mengatakan bahwa mereka belum pernah melihat fenomena yang luar biasa itu sebelumnya meski ada alasan mengapa terbentuk awan seperti itu.

Menurut laman EarthSky.org, Kamis (20/6/2019) kumpulan awan itu adalah gelombang Kelvin-Helmholtz, yang biasanya terbentuk pada hari-hari yang berangin ketika ada perbedaan kecepatan di antara dua cairan, seperti angin yang bertiup di atas air.

Ketika ada perbedaan kepadatan udara, dan udara atas bergerak dengan kecepatan yang lebih tinggi, awan-awan akan membentuk bentuk seperti gelombang laut.

Gelombang itu dinamai Lord Kelvin dan Hermann von Helmholtz, karena keduanya yang mempelajari fisika di balik pembentukan awan ini. Kehadiran gelombang Kelvin-Helmholtz, bisa berarti ada ketidakstabilan atmosfer, yang bisa berarti menyebabkan turbulensi bagi pesawat.

Menurut EarthSky.org, awan aneh seperti ini telah direnungkan orang-orang selama berabad-abad, bahkan mereka meyakini awan seperti itu yang telah mengilhami Van Gogh menghasilkan lukisan "Starry Night".
(mas)
Berita Terkait
Suhu Udara di California...
Suhu Udara di California Tembus 100 Derajat Celcius
Mewaspadai Dampak dari...
Mewaspadai Dampak dari Amerika Serikat
Apa Pemicu Kehancuran...
Apa Pemicu Kehancuran Amerika Serikat?
Menhan Prabowo Bertemu...
Menhan Prabowo Bertemu Menhan Amerika Serikat
Pilpres Bagi Diaspora...
Pilpres Bagi Diaspora Indonesia di Amerika Serikat
Pilpres Amerika Serikat...
Pilpres Amerika Serikat Diwarnai Kericuhan di Washington
Berita Terkini
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
28 menit yang lalu
Paus Fransiskus akan...
Paus Fransiskus akan Dimakamkan pada Hari Sabtu 26 April
57 menit yang lalu
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata Tembaki Turis di Kashmir yang Dikelola India, 28 Orang Tewas
2 jam yang lalu
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
10 jam yang lalu
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
11 jam yang lalu
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
12 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved