Rumah Warga Israel Hancur Dihantam Roket Gaza, Netanyahu Marah

Senin, 25 Maret 2019 - 17:25 WIB
Rumah Warga Israel Hancur Dihantam Roket Gaza, Netanyahu Marah
Rumah Warga Israel Hancur Dihantam Roket Gaza, Netanyahu Marah
A A A
TEL AVIV - Perdana Menteri Benjamin Netanyahu marah dengan hancurnya rumah keluarga di Israel tengah akibat dihantam roket yang ditembakkan dari Jalur Gaza, Senin (25/3/2019) dini hari. Dia berjanji akan menanggapi serangan itu dengan kekuatan militer.

Serangan terhadap rumah keluarga di timur laut Tel Aviv itu menyebabkan tujuh orang terluka. Netanyahu yang sedang berada di Washington, Amerika Serikat (AS) telah berkonsultasi dengan para petinggi militer Israel melalui telepon.

"Negara ini akan menanggapi dengan paksa terhadap Hamas setelah sebuah roket diluncurkan dari dalam Gaza ke Israel," kata Netanyahu.

Tak lama setelah serangan itu, dia berbicara dengan Kepala Staf Pasukan Pertahanan Israel (IDF) dan Kepala Intelejen."Sebuah tindakan kriminal terhadap Negara Israel," lanjut Netanyahu menggambarkan serangan roket tersebut.

Kepala Polisi Israel Micky Rosenfeld melalui akun Twitter-nya, @MickyRosenfeld, mengonfirmasi dampak serangan roket tersebut. "Pakar kepolisian memeriksa lokasi di mana roket menyerang pagi ini. Sejumlah orang terluka. Kerusakan parah di area tersebut," tulis dia.

Netanyahu mengatakan dia akan mempersingkat lawatannya ke Amerika Serikat setelah insiden itu.

Sirene serangan udara di Tel Aviv berbunyi sesaat sebelum ledakan terdengar di area permukiman. Rumah yang terkena roket terbakar dan sebagian bangunan runtuh. Namun, petugas pemadam kebakaran berhasil dengan cepat memadamkan kobaran api dan semua penghuni rumah diselamatkan tim penyelamat.

Para pejabat tinggi Israel menyalahkan Hamas, meskipun tidak ada kelompok di Gaza yang mengklaim serangan tersebut.

Mengutip laporan Haaretz, tokoh senior Hamas telah bersembunyi untuk mengantisipasi respons Israel atas serangan roket.

Belum jelas respons apa yang akan dijalankan militer Israel. Sebelumnya pada bulan ini, IDF dengan jet-jet tempurnya membombardir sekitar 100 target di Gaza setelah dua roket ditembakkan dari Khan Younis ke Tel Aviv.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1000 seconds (0.1#10.140)