NATO: Penembakan Masjid di Selandia Baru Serangan Teroris Mengerikan

Jum'at, 15 Maret 2019 - 18:57 WIB
NATO: Penembakan Masjid di Selandia Baru Serangan Teroris Mengerikan
NATO: Penembakan Masjid di Selandia Baru Serangan Teroris Mengerikan
A A A
BRUSSELS - Sekrertaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg turut melemparkan kecaman keras atas penembakan di dua masjid di Selandia Baru. Stoltenberg menyebut penembakan itu sebagai serangan teroris yang mengerikan.

"Ini adalah serangan teroris yang mengerikan terhadap masjid-masjid di Christchurch," kata Stoltenberg dalam sebuah pernyataan di akun Twitternya, seperti dilansir Anadolu Agency pada Jumat (15/3).

"Pikiranku bersama semua orang yang kehilangan orang yang dicintai atau terluka. NATO berdiri bersama teman dan mitra kami Selandia Baru dalam membela masyarakat yang terbuka dan nilai-nilai bersama," sambungnya.

Kecaman juga datang dari Uni Eropa (UE). Menteri Luar Negeri UE, Frederica Mogherini menyatakan pihaknya mengutuk keras serangan itu dan siap bekerjasama dengan Selandia Baru dalam memberantas terorisme.

"Kami berdiri dalam solidaritas penuh dengan orang-orang dan pihak berwenang Selandia Baru pada saat yang sangat sulit ini dan siap untuk mendukung dengan cara apa pun, termasuk dengan memperkuat kerja sama kami dalam melawan terorisme," ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Presiden Dewan Eropa, Donald Tusk. Dia mengatakan serangan brutal di Christchurch tidak akan pernah mengurangi toleransi dan kesopanan, di mana Selandia Baru terkenal akan hal itu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5906 seconds (0.1#10.140)