Bernie Sanders Tunjuk Tokoh Muslim sebagai Kepala Tim Kampanye

Rabu, 20 Februari 2019 - 20:32 WIB
Bernie Sanders Tunjuk Tokoh Muslim sebagai Kepala Tim Kampanye
Bernie Sanders Tunjuk Tokoh Muslim sebagai Kepala Tim Kampanye
A A A
WASHINGTON - Salah satu calon Presiden Amerika Serikat (AS), Bernie Sander dilaporkan telah menunjuk seorang tokoh Muslim sebagai kepala tim kampanyenya. Sanders menujuk Faiz Shakir, seorang pengacara hak-hak sipil Muslim terkemuka di AS.

Melansir Anadolu Agency pada Rabu (20/2), Shakir adalah lulusan Universitas Harvard dan mantan direktur politik nasional untuk Serikat Kebebasan Sipil Amerika (ACLU). Sebelum ACLU, Shakir adalah penasihat senior untuk Pemimpin Mayoritas Senat, Harry Reid dan mantan penasihat Nancy Pelosi, pemimpin Mayoritas Senat AS saat ini.

Selama tujuh tahun di Center for American Progress, sebuah think tank liberal yang berbasis di Washington, Shakir mempelopori kampanye anti-Islamofobia yang menghasilkan laporan berjudul "Fear, Inc.: The Roots of the Islamophobia Network in America."

Penunjukan Shakir sebagai kepala tim kampanye seorang calon Presiden AS adalah yang pertama dalam sejarah negara tersebut. Sanders sendiri memang terkenal sangat liberal dan menjunjung tinggi kesetaraan.

Dalam pemilu 2016, Sander kalah oleh Hillary Clinton dalam pencalonan Presiden AS dari Partai Demokrat. Kala itu, kampanye pemilihannya difokuskan pada kesetaraan pendapatan dan mengkritik "jutawan dan miliuner AS", kebijakan yang terbukti sangat populer di kalangan pemilih muda.

Sementara itu, sebelumnya Presiden AS, Donald Trump berharap Sander dalam kondisi yang baik dalam upayanya untuk duduk di Gedung Putih. Menurutnya, senator Partai Demokrat itu telah melewatkan kesempatannya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6994 seconds (0.1#10.140)