Trump Ledek Prancis Terkait Demo BBM

Rabu, 05 Desember 2018 - 16:51 WIB
Trump Ledek Prancis Terkait Demo BBM
Trump Ledek Prancis Terkait Demo BBM
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump melalui akun Twitternya meledek Prancis terkait dengan demonstrasi rencana kenaikan pajak bahan bakar minyak (BBM) yang terjadi di negara itu.

Trump menyebut bahwa kebijakan yang diambil oleh Prancis, yang didasari oleh Kesepakatan Paris mengenai lingkungan yang disusun di Paris pada akhir 2015, adalah sebuah kebijakan yang buruk.

Prancis berencana menaikan pajak BBM, dengan tujuan untuk mengurangi penggunaan BBM dan memaksa warga Prancis untuk menggunakan kendaraan mesin berbasis BBM ke elektrik.

"Saya senang teman saya Emmanuel Macron dan para pemrotes di Paris telah setuju dengan kesimpulan yang saya capai dua tahun lalu," kicau Trump, seperti dilansir Reuters pada Rabu (5/12).

"Kesepakatan Paris adalah cacat fatal, karena meningkatkan harga energi untuk negara-negara yang bertanggung jawab, sementara membiarkan beberapa (negara) pencemar terburuk," sambungnya.

Awal pekan ini, Perdana Menteri Prancis, Edouard Philippe memutuskan untuk menangguhkan kenaikan pajak BBM, setidaknya selama enam bulan kedepan sebagai tanggapan atas demonstrasi besar-besaran, yang terkadang berkhir dengan kerusuhan di Paris.

(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6277 seconds (0.1#10.140)