Turki Berharap Bisa Segera Geledah Kediaman Konsul Saudi di Istanbul
A
A
A
ANKARA - Menteri Luar Negeri Turki, Mevlut Cavusoglu menyatakan, dia berharap polisi Turki dapat segera memeriksa kediaman Konsul Arab Saudi di Istanbul, sehubungan dengan kasus hilangnya Jamal Khashoggi.
Berbicara pasca melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Mike Pompeo, Cavasoglu menuturkan polisi Turki awalnya dijadwalkan melakukan pemeriksaan di kediaman Konsul Saudi, semalam. Namun, karena sejumlah alasan, pemeriksaan itu tidak jadi dilakukan.
"Kemarin malam, sayangnya, polisi tidak dapat melakukan pemeriksaan kediaman konsul Saudi. Orang-orang Saudi mengklaim bahwa keluarga konsul ada di dalam," kata Cavusoglu dalam sebuah pernyataan.
"Kami berharap polisi akan memasuki kediaman hari ini. Kami telah mengatakan sebelumnya bahwa Saudi harus bekerja sama dengan kami dalam segala aspek tanpa penundaan." sambungnya, seperti dilansir Reuters pada Kamis (17/10).
Cavusoglu, yang mengatakan pencarian akan diperluas ke kendaraan konsul, mengatakan konsul itu bebas untuk melakukan perjalanan pulang dan belum dideportasi.
Dia juga mengatakan pembicaraan dengan Pompeo sangat bermanfaat dan berisis. Pompeo melakukan kunjungan singkat ke Turki setelah bertemu dengan Raja Saudi, putra mahkota dan Menteri Luar Negeri Saudi di Riyadh pada hari Selasa.
Berbicara pasca melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Mike Pompeo, Cavasoglu menuturkan polisi Turki awalnya dijadwalkan melakukan pemeriksaan di kediaman Konsul Saudi, semalam. Namun, karena sejumlah alasan, pemeriksaan itu tidak jadi dilakukan.
"Kemarin malam, sayangnya, polisi tidak dapat melakukan pemeriksaan kediaman konsul Saudi. Orang-orang Saudi mengklaim bahwa keluarga konsul ada di dalam," kata Cavusoglu dalam sebuah pernyataan.
"Kami berharap polisi akan memasuki kediaman hari ini. Kami telah mengatakan sebelumnya bahwa Saudi harus bekerja sama dengan kami dalam segala aspek tanpa penundaan." sambungnya, seperti dilansir Reuters pada Kamis (17/10).
Cavusoglu, yang mengatakan pencarian akan diperluas ke kendaraan konsul, mengatakan konsul itu bebas untuk melakukan perjalanan pulang dan belum dideportasi.
Dia juga mengatakan pembicaraan dengan Pompeo sangat bermanfaat dan berisis. Pompeo melakukan kunjungan singkat ke Turki setelah bertemu dengan Raja Saudi, putra mahkota dan Menteri Luar Negeri Saudi di Riyadh pada hari Selasa.
(esn)