China Berharap Pertemuan Jong-un dan Trump Berjalan Lancar

Senin, 28 Mei 2018 - 16:17 WIB
China Berharap Pertemuan...
China Berharap Pertemuan Jong-un dan Trump Berjalan Lancar
A A A
BEIJING - China menyatakan mendukung penuh rencana pertemuan antara Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump dan pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un. Beijing menuturkan, mereka berharap pertemuan itu berlangsung dengan lancar dan menghasilkan kesepakatan yang baik.

"Kami masih berharap bahwa pertemuan tingkat tinggi yang direncanakan antara AS dan Korut akan terus berlanjut di masa depan dan terbukti berhasil," kata Kementerian Luar Negeri China dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Russia Today pada Senin (28/5).

Terkait dengan pertemuan Jong-un dan Trump, Kementerian Luar Negeri AS mengatakan, para pejabat AS dan Korut telah bertemu di Panmunjom, sebuah desa di Zona Demiliterisasi (DMZ) yang membentang di sepanjang perbatasan bersenjata antara Korut dan Korea Selatan (Korsel).

"Sebuah delegasi AS sedang dalam pembicaraan yang sedang berlangsung dengan pejabat Korut di Panmunjom," kata juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Heather Nauert, mengacu pada sebuah desa di Zona Demiliterisasi (DMZ) yang membentang di sepanjang perbatasan bersenjata antara Korut dan Korsel.

"Kami terus mempersiapkan pertemuan antara Presiden dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un," katanya dalam sebuah pernyataan.
Pertemuan pejabat Korut dan AS ini juga dibenarkan oleh Trump. Melalui akun Twitternya, Trump menuturkan tim AS telah tiba di Korut untuk mempersiapkan konferensi tingkat tinggi (KTT) yang diusulkan antara dirinya dan Kim Jong-un.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7707 seconds (0.1#10.140)