Presiden Korsel: Pertemuan dengan Kim Jong-un akan Rutin Terlaksana

Senin, 28 Mei 2018 - 14:50 WIB
Presiden Korsel: Pertemuan...
Presiden Korsel: Pertemuan dengan Kim Jong-un akan Rutin Terlaksana
A A A
SEOUL - Presiden Korea Selatan (Korsel), Moon Jae-in menuturkan, pertemuan mendadak dengan pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un, seperti yang terjadi pekan lalu mungkin akan sering terjadi. Dia menyebut, bahkan pertemuan semacam ini mungkin akan menjadi sebuah rutinitas.

Jae-in menyatakan, saat ini komunikasi antara dia dan Jong-un sudah sangat baik. Kedua pihak, lanjut Jae-in, memiliki komitmen untuk terus melakukan komunikasi dan mungkin melakukan pertemuan untuk mempercepat penyelesaian masalah diantara kedua negara.

"Apa yang lebih penting daripada apa pun dari pertemuan antar-Korea terbaru adalah bahwa para pemimpin mudah berhubungan. Dengan mudah membuat janji dan mudah bertemu untuk membahas masalah-masalah mendesak, tanpa prosedur dan formalitas yang rumit, seperti pertemuan biasa," kata Jae-in.

"Jika kita bisa mengadakan pembicaraan tingkat-kerja, back-to-back di kedua sisi Panmunjom, jika sangat diperlukan selain pertemuan formal, itu akan mempercepat pengembangan hubungan antar-Korea," sambungnya, seperti dilansir Reuters pada Senin (28/5).

Seperti diketahui, Sabtu lalu kedua pemimpin Korea itu bertemu di desa perbatasan Panmunjom, yang menurut para pejabat Korsel berlangsung dua jam. Ini merupakan pertemuan keduanya dalam kurun waktu satu bulan terakhir. Keduanya terakhir bertemu tanggal 27 April lalu di tempat yang sama.

Jae-in menyatakan, ide pertemuan mendadak antara dirinya dengan Jong-un berasal dari pemimpin Korut itu. Sejumlah hal yang dibahas adalah persiapan pertemuan Jong-un dan Donald Trump, serta peningkatan hubungan antara kedua Korea.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5832 seconds (0.1#10.140)