AS Labeli Rusia, China, Iran dan Korut Pelanggar HAM Tercela

Sabtu, 21 April 2018 - 01:04 WIB
AS Labeli Rusia, China,...
AS Labeli Rusia, China, Iran dan Korut Pelanggar HAM Tercela
A A A
WASHINGTON - Departemen Luar Negeri Amerika Serikat melabeli Rusia, China, Iran dan Korea Utara (Korut) sebagai pemerintah yang secara moral tercela sebagai pelanggar hak asasi manusia (HAM).

Keempat pemerintah itu dituding melakukan pelanggaran di perbatasan mereka setiap hari yang memicu ketidakstabilan.

Dapartemen Luar Negeri AS merilis Laporan Negara tentang Hak Asasi Manusia untuk tahun 2017. Pelaksana tugas Menteri Luar Negeri AS John Sullivan mengatakan Strategi Keamanan Nasional AS terbaru mengakui bahwa tata kelola yang korup dan lemah mengancam stabilitas global dan kepentingan AS.

"Beberapa pemerintah tidak dapat menjaga keamanan dan memenuhi kebutuhan dasar rakyat mereka, sementara yang lain tidak bersedia," kata Sullivan.

"Negara-negara yang membatasi kebebasan berekspresi dan berkumpul secara damai; yang memungkinkan dan melakukan kekerasan terhadap anggota kelompok agama, etnis, dan minoritas lainnya; atau yang melemahkan martabat dasar orang-orang secara moral merongrong kepentingan kita," ujarnya.

"Pemerintah China, Rusia, Iran, dan Korea Utara, misalnya, melanggar HAM dari orang-orang di dalam perbatasan mereka setiap hari dan menyebabkan ketidakstabilan sebagai hasilnya," katanya, seperti dikutip Reuters, Sabtu (21/4/2018).

Sullivan mengatakan Amerika Serikat berusaha untuk memimpin negara-negara lain dengan contoh dalam mempromosikan pemerintahan yang adil dan efektif berdasarkan aturan hukum dan penghormatan terhadap hak asasi manusia.

"Amerika Serikat akan terus mendukung orang-orang di seluruh dunia yang berjuang demi martabat dan kebebasan manusia," imbuh dia.
(mas)
Berita Terkait
5 Negara Sahabat China,...
5 Negara Sahabat China, 3 di Antaranya Musuh Amerika Serikat
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
China Tuding Amerika...
China Tuding Amerika Serikat Kacaukan Semenanjung Korea
Jepang Segera Beli 400...
Jepang Segera Beli 400 Rudal Jelajah Tomahawk dari Amerika Serikat
AS Terkejut dengan Kecepatan...
AS Terkejut dengan Kecepatan Rusia Bangun Aliansi Baru
AS Tuduh Rusia-China...
AS Tuduh Rusia-China Abaikan Tanggung Jawab atas Korea Utara
Berita Terkini
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
36 menit yang lalu
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
1 jam yang lalu
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Warga di Festival Hari Lapu Lapu di Vancouver
2 jam yang lalu
Perempuan yang Klaim...
Perempuan yang Klaim Jadi Budak Seks Pangeran Andrew dan Epstein Tewas Bunuh Diri
2 jam yang lalu
Viral, Profesor Ini...
Viral, Profesor Ini Gunakan Drone untuk Cegah Mahasiswa Menyontek selama Ujian
3 jam yang lalu
Apa Sebenarnya Tugas...
Apa Sebenarnya Tugas Seorang Paus di Negara Terkecil di Dunia? Ternyata Ada 7
4 jam yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved