UEA Bantah Dalangi Peretasan Situs Qatar Pemantik Perang Diplomatik

Senin, 17 Juli 2017 - 17:21 WIB
UEA Bantah Dalangi Peretasan Situs Qatar Pemantik Perang Diplomatik
UEA Bantah Dalangi Peretasan Situs Qatar Pemantik Perang Diplomatik
A A A
WASHINGTON - Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) untuk Amerika Serikat (AS), Yousef al-Otaiba membantah laporan yang menyebutkan UEA berada di balik peretasan situs Qatar, yang akhirnya memantik perang diplomatik di kawasan. Laporan itu dirilis oleh Washington Post.
"Laporan Washington Post yang menuduh bahwa UEA mengatur peredaran berita pemerintah Qatar dan media sosial pada akhir Mei, tidak benar," kata Otaiba dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Tass pada Senin (17/7).
Dalam laporan Washington Post yang terbit kemarin disebutkan, dalang peretas akun media sosial situs pemerintah dan situs berita negara Qatar yang menampilkan pernyataan palsu Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad al-Thani.
“Pejabat intelijen AS mengetahui minggu lalu tentang informasi yang baru dianalisis, yang menunjukkan bahwa pejabat tinggi pemerintah UEA membahas rencana hacking pada tanggal 23 Mei, sehari sebelum peretasan tersebut terjadi,” tulis Washington Post.
Pejabat tersebut mengatakan tidak jelas apakah UEA melakukan peretasan sendiri atau membayar hacker. Washington Post tidak mengidentifikasi pejabat intelijen AS yang jadi sumber laporannya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5724 seconds (0.1#10.140)