Anggota ISIS Menyamar Jadi Dokter Serang RS Militer di Kabul

Rabu, 08 Maret 2017 - 17:28 WIB
Anggota ISIS Menyamar...
Anggota ISIS Menyamar Jadi Dokter Serang RS Militer di Kabul
A A A
KABUL - Sekelompok orang berpakaian seperti dokter telah menyerbut rumah sakit militer terbesar di Kabul dan baku tembak sedang berlangsung. Demikian pernyataan Kementerian Pertahanan Afghanistan.

Pasukan komando Afghanistan telah mendarat di atap rumah sakit Sardar Daud dan memerangi kelompok militan. Sejumlah pasien rumah sakit telah dievakuasi melalui pintu darurat.

Menurut juru bicara pertahanan, salah satu penyerang telah tewas dan yang lainnya bersembunyi di bawah tangga dan di kamar mandi. Sementara Tolo TV mengutip Kementerian Kesehatan menyatakan setidaknya 54 orang terluka, sebagian besar dari mereka adalah staf rumah sakit.

Presiden Ashraf Ghani mengatakan serangan terhadap rumah sakit Sardar Daud menginjak-injak semua nilai-nilai kemanusiaan. "Dalam semua agama, rumah sakit dianggap sebagai situs yang mempunyai kekebalan dan menyerangnya sama saja menyerang seluruh Afghanistan," katanya seperti dikutip dari BBC, Rabu (8/3/2017).

Kecaman juga datang dari wakil pemimpin de-facto Afghanistan, Abdullah Abdullah. Melalui akun Twitternya, Abdullah bersumpah untuk membalas setiap darah yang tertumpah dari warga Afghanistan.

Kelompok Negara Islam atau ISIS mengaku sebagai pelaku serangan tersebut. Sedangkan kelompok militan Taliban membantah bertanggung jawab, seperti dilaporkan media lokal.

ISIS telah aktif di Afghanistan sejak tahun 2015 dan telah melakukan sejumlah serangan. Kelompok ini juga mengaku bertanggung jawab atas serangan bunuh diri di Mahkamah Agung di Kabul bulan lalu yang menewaskan 22 orang.
(ian)
Berita Terkait
Serbu Penjara di Afghanistan,...
Serbu Penjara di Afghanistan, Anggota ISIS Bebaskan Ratusan Tahanan
ISIS Klaim Serangan...
ISIS Klaim Serangan Mortir di Kabul
Bom Kembar Hantam Ibu...
Bom Kembar Hantam Ibu Kota Afghanistan
Taliban Sebut Kelompok...
Taliban Sebut Kelompok Afiliasi ISIS 'Sekte Palsu'
ISIS-K Klaim Serentetan...
ISIS-K Klaim Serentetan Serangan Terhadap Taliban di Jalalabad
Baku Tembak Taliban-ISIS...
Baku Tembak Taliban-ISIS Pecah di Kabul, 5 Tewas
Berita Terkini
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
15 menit yang lalu
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
1 jam yang lalu
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
2 jam yang lalu
Darah Akan Banyak Mengalir,...
Darah Akan Banyak Mengalir, Pakistan Siapkan Skenario Kejutan jika Perang dengan India
3 jam yang lalu
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
6 jam yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
8 jam yang lalu
Infografis
Panglima Militer Israel:...
Panglima Militer Israel: Tentara yang Tewas di Gaza Jauh Lebih Banyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved