Pusat-pusat Yahudi di 9 Negara Bagian AS Diancam Bom

Selasa, 10 Januari 2017 - 09:11 WIB
Pusat-pusat Yahudi di...
Pusat-pusat Yahudi di 9 Negara Bagian AS Diancam Bom
A A A
TENAFLY - Pusat-pusat komunitas Yahudi di sembilan negara bagian Amerika Serikat (AS) menerima ancaman serangan bom pada hari Senin waktu AS. Ancaman itu memicu evakuasi massal.

Pusat-pusat komunitas Yahudi di sembilan negara bagian AS yang diancam bom itu antara lain di Florida, Tennessee, Maryland, South Carolina, North Carolina, Delaware, Georgia, New Jersey dan Pennsylvania. Dalam waktu yang bersamaan, di London, Inggris, ancaman bom juga diterima tiga sekolah Yahudi.

Setelah dilakukan evakuasi massal, pihak keamanan di sejumlah negara bagian AS itu melakukan penyelidikan. Hasilnya, tidak ada temuan bahan peledak dan tidak ada laporan korban cedera.

Asosiasi Jewish Community Center (JCC) Amerika Utara dalam sebuah pernyataan mengatakan bahwa ada 15 JCC di berbagai wilayah AS yang melapor adanya ancaman serangan bom. Setelah dipastikan aman oleh pihak kepolisian yang melakukan penyelidikan, semua JCC kembali beroperasi normal sekitar pukul 16.30 waktu setempat.

Kaplen JCC di Tenafly, New Jersey, menuliskan di halaman Facebook-nya bahwa pihaknya juga menerima ancaman bom pada sore hari. ”Polisi telah menyelesaikan (dengan) menyapu secara menyeluruh dari JCC dan ancaman telah dianggap tidak kredibel, bangunan aman,” tulis pusat komunitas Yahudi di Tenafly itu, seperti dikutip Reuters, Selasa (10/1/2017).

Bender JCC Greater Washington, di Rockville, Maryland, mengatakan, pihaknya juga telah membuka kembali pusat komunitas Yahudi itu setelah ancaman bom diselidiki otoritas berwenang lokal.

Pusat komunitas Yahudi biasanya menawarkan kegiatan setelah sekolah, program kebugaran dan berbagai layanan lainnya. Pemerintah Federal AS belum memberikan komentar terkait ancaman bom di pusat-pusat komunitas Yahudi di sembilan negara bagian dalam waktu yang bersamaan.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0866 seconds (0.1#10.140)