Gadis Pelawan Leukemia Wujudkan Mimpi Selfie dengan Raja Saudi

Kamis, 08 Desember 2016 - 17:12 WIB
Gadis Pelawan Leukemia...
Gadis Pelawan Leukemia Wujudkan Mimpi Selfie dengan Raja Saudi
A A A
DUBAI - Sharifa Al-Hagbani, gadis remaja yang selamat setelah melawan leukemia ganas mewujudkan mimpinya untuk selfie dengan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz. Gadis pelawan kanker ini menemui Raja Salman untuk selfie saat menghadiri jamuan yang digelar mantan emir Qatar Sheikh Hamad bin Khalifa Al Tsani di Qatar, hari Senin.

Sharifa yang merasa jadi “tamur terhormat” pertemuan para bangsawan Arab itu meneteskan air mata kebahagiaan. Tak lama kemudian, dia membagikan foto selfie-nya dengan Raja Salam untuk para follower-nya di Twitter.

Pulih dari leukemia ganas, Sharifa baru-baru ini diangkat sebagai "Duta Kampanye Anti-Kanker”. Dia bertekad meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memerangi kanker.

“Hidup akan indah jika kita mengabaikan segala sesuatu yang menyakitkan,” kata Sharifa, seperti dikutip Al Arabiya, semalam (7/12/2016).

Dia mengungkapkan bahwa kebahagiaannya pulih dari kanker untuk semua orang di sekitarnya. Gadis ini mengajarkan orang-orang agar percaya bahwa semuanya akan lebih baik pada keesokan harinya.

Kisah Sharifa yang sabar dan tekun menjalani fase pengobatan untuk melawan kanker ganas telah diabadikan dalam buku berjudul, ”Despite pain… Hope remains” (Meskipun sakit ... Harapan tersisa).

Dalam buku itu, dia berbicara tentang pengalamannya melawan kanker selama lebih dari dua tahun. Buku tentang kisah gadis ini laris terjual di Riyadh.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0891 seconds (0.1#10.140)