Pakai Seragam Ala Nazi, Girl Band Jepang Picu Kemarahan

Rabu, 02 November 2016 - 02:34 WIB
Pakai Seragam Ala Nazi,...
Pakai Seragam Ala Nazi, Girl Band Jepang Picu Kemarahan
A A A
TOKYO - Girl band asal Jepang, Keyakizaka46, memicu kemarahan internasional setelah mengenakan seragam ala rezim Nazi Jerman untuk konser Halloween. Sony Music, sebagai perusahaan musik Jepang yang membawahi girl band itu telahmeminta maaf atas kontroversi yang dibuat.

Para anggota girl band itu muncul di panggung dengan seragam mantel militer besar, jubah hitam, dan topi yang dihiasi dengan logo elang dan simbol Nazi Reichsadler.

Pihak Sony Music dalam sebuah pernyataan telah menyampaikan permintaan maaf. ”Kami menyampaikan permintaan maaf yang tulus untuk pelanggaran karena kurangnya pemahaman kami,” kata pihak industri musik itu.

”Kami mengambil insiden ini serius dan akan melakukan upaya untuk mencegah terulangnya kejadian serupa di masa depan,” lanjut pernyataan permintaan maaf itu, seperti dikutip IB Times, Rabu (2/11/2016).

Sebelumnya, Simon Wiesenthal Center di New York, sebuah organisasi hak asasi manusia yang memerangi anti-Semitisme, menyebut pemakaian kostum itu “sangat menyinggung”. “Tindakan tidak pantas dan presentasi yang sangat ofensif,” kata pemimpin organisasi itu, Rabbi Abraham Cooper.

“Menonton remaja muda di atas panggung dan menari dengan seragam gaya Nazi menyebabkan penderitaan besar bagi korban genosida Nazi,” lanjut Cooper.

“Bahkan jika tidak ada maksud dari kelompok, kinerja mereka membuka memori korban Nazi dan mengirimkan pesan yang salah kepada orang-orang muda di Jerman dan negara-negara lain di mana sentimen neo-Nazi terus meningkat,” kata Cooper.

”Kami berharap lebih baik dari label internasional seperti Sony yang telah menyebabkan malu pada Jepang,” imbuh Cooper.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1141 seconds (0.1#10.140)