Jet Tempur Saudi Bom Penjara di Yaman, Puluhan Tewas

Minggu, 30 Oktober 2016 - 15:04 WIB
Jet Tempur Saudi Bom...
Jet Tempur Saudi Bom Penjara di Yaman, Puluhan Tewas
A A A
SANAA - Sebuah penjara di kota Hodeidah, Yaman dilaporkan hancur terkena serangan jet tempur koalisi pimpinan Arab Saudi. Menurut sejumlah sumber medis, puluhan orang tewas dalam serangan itu.
"Jet-jet tempur koalisi Arab menyerang sebuah penjara di kota Yaman Hodeidah, menewaskan sedikitnya 33 orang termasuk tahanan," kata sumber medis setempat yang berbicara dalam kondisi anonim.
"Penjara yang berada di Distrik al-Zaydiyah berisi 84 tahanan ketika mendapat, bukan hanya satu, tapi tiga serangan sepanjang malam tadi," sambungnya, seperti dilansir Reuetes pada Minggu (30/10).
Sejauh ini belum ada keterangan apapun, baik dari pihak Saudi, selaku pemimpin koalisi, ataupun dari pihak pusat komando koalisi mengenai serangan terbaru yang melanda Yaman tersebut.
Ini bukan kali pertama koalisi Saudi melakukan serangan terhadap target yang bukan merupakan basis militan. Sebelumnya, pasukan koalisi menyerang sebuah proses pemakaman anggota Houthi, yang menewaskan puluhan orang, dimana mayoritasnya adalah warga sipil.
Serangan ini telah membuat dunia internasional geram. Amerika Serikat (AS), sebagai sekutu dekat Saudi bahkan menyebut sedang mempertimbangkan kelanjutan dukungan pada koalisi Arab paska serangan itu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1350 seconds (0.1#10.140)