Latihan Dikira Sungguhan Penyebab Evakuasi di Menara Eiffel

Sabtu, 06 Agustus 2016 - 09:50 WIB
Latihan Dikira Sungguhan Penyebab Evakuasi di Menara Eiffel
Latihan Dikira Sungguhan Penyebab Evakuasi di Menara Eiffel
A A A
PARIS - Evakuasi massal terhadap pengunjung Menara Eiffel di Paris, Prancis, ternyata hanya disebabkan masalah sepele. Seorang karyawan melihat ada latihan keselamatan di sekitar menara yang dia kira kejadian nyata.

Kesalahpahaman itu diungkap seorang umber polisi Paris. Meski demikian, evakuasi massal itu menunjukkan bahwa warga Paris masih waswas dengan ancaman terorisme setelah serangan mematikan terjadi berulang kali di negara itu.

”Itu latihan keselamatan, latihan sejenis yang puluhan kali dilakukan seminggu. Sorang karyawan berpikir bahwa itu adalah ancaman nyata dan Menara Eiffel dievakuasi,” kata sumber polisi itu seperti dikutip Digital Journal, Sabtu (6/8/2016).

Baca:
BREAKING: Polisi Prancis Evakuasi Pengunjung Menara Eiffel

Manajemen Menara Eiffel tidak bisa dikonfirmasi media setempat untuk mengetahui berapa banyak pengunjung yang dievakuasi.

Sebelumnya, media Prancis, BFMTV, melaporkan evakuasi massal di Menara Eiffel dilakukan setelah petugas keamanan melihat sebuah paket mencurigakan di tinggalkan di sekitar menara. Tak lama kemudian, tentara dan polisi bersenjata senapan serbu siaga di depan pintu masuk menara.

Aparat keamanan Prancis terus disiagakan setelah beberapa hari lalu, para simpatisan ISIS menyerang sebuah gereja di dekat Normandy, Prancis utara dan membunuh seorang pastor tua. Presiden Prancis Francois Hollande mengatakan bahwa negarnya saat ini dalam ”keadaan perang” melawan kelompok radikal.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0900 seconds (0.1#10.140)