Rezim Erdogan Tutup Sekolah Militer

Minggu, 31 Juli 2016 - 07:36 WIB
Rezim Erdogan Tutup...
Rezim Erdogan Tutup Sekolah Militer
A A A
ANKARA - Presiden Turki, Tayyep Erdogan, akan menutup akademi militer dan menempatkan angkatan bersenjata di bawah komando Menteri Pertahanan. Erdogan mengatakan langkah ini dirancang untuk membawa militer di bawah kendali pemerintah lebih ketat setelah kudeta yang gagal.

"Angkatan bersenjata kami akan lebih kuat dengan keputusan terbaru yang kami sedang persiapkan. Komandan pasukan kami akan melaporkan kepada menteri pertahanan," kata Erdogan dalam sebuah wawancara pada hari Sabtu dengan A Haber, seorang penyiar swasta.

"Sekolah Militer akan ditutup. Kami akan membangun sebuah universitas pertahanan nasional," tambahnya seperti dikutip dari Reuters, Minggu (31/7/2016).

Ia juga mengatakan dia ingin badan intelijen nasional dan panglima militer, pejabat militer paling senior, melaporkan langsung ke presiden. Langkah ini akan memerlukan perubahan konstitusi dan oleh karena itu Erdogan membutuhkan dukungan dari partai-partai oposisi.

Keduanya, panglima militer dan badan intelijen saat ini melapor ke kantor perdana menteri. Menempatkan mereka di bawah arahan presiden keseluruhan akan sejalan dengan tekanan Erdogan untuk konstitusi baru yang berpusat pada presiden eksekutif yang kuat.

Erdogan juga mengatakan bahwa total 10.137 orang telah resmi ditahan setelah kudeta.
(ian)
Berita Terkait
Banyak Bangunan Ambruk...
Banyak Bangunan Ambruk Saat Gempa, Turki Tahan 180 Orang
Timnas Indonesia Dibungkam...
Timnas Indonesia Dibungkam Inggris 0-3 di Piala Dunia Amputasi
Hikmah di Balik Bencana,...
Hikmah di Balik Bencana, Perbatasan Armenia-Turki Dibuka untuk Pertama Kalinya
Harapan di Tengah Reruntuhan...
Harapan di Tengah Reruntuhan Gempa Dahsyat Turki-Suriah
Jaga Amanah 106 Tahun,...
Jaga Amanah 106 Tahun, Keluarga Palestina Serahkan Uang Tentara Turki Utsmani
Pelepasan Bantuan Kemanusiaan...
Pelepasan Bantuan Kemanusiaan ke Turki
Berita Terkini
Setelah Ancam Hancurkan...
Setelah Ancam Hancurkan Pangkalan AS dengan Rudal Qassem Basir, Iran Bantah Bantu Houthi
12 menit yang lalu
Beda Jauh, Ini Perbandingan...
Beda Jauh, Ini Perbandingan Luas Kebakaran Israel vs Los Angeles
51 menit yang lalu
4 Tanda Rusia Diduga...
4 Tanda Rusia Diduga Sedang Mempersiapkan Perang Melawan NATO
1 jam yang lalu
Kabinet Israel Sepakati...
Kabinet Israel Sepakati Serangan Luas ke Gaza
1 jam yang lalu
Apakah Ukraina Memiliki...
Apakah Ukraina Memiliki Senjata Nuklir? Ini Riwayat Bom Atom yang Tak Pernah Meledak
2 jam yang lalu
Profil Abdelkader Harkassi,...
Profil Abdelkader Harkassi, Imam Spanyol yang Berangkat Haji dengan Naik Kuda
3 jam yang lalu
Infografis
Menhan Australia Telepon...
Menhan Australia Telepon Menteri Sjafrie Terkait Rumor Pangkalan Militer Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved