Indonesia Tidak Punya Overlaping Claim dengan China

Rabu, 13 Juli 2016 - 17:52 WIB
Indonesia Tidak Punya...
Indonesia Tidak Punya Overlaping Claim dengan China
A A A
JAKARTA - Kementerian Luar Negeri Indonesia menuturkan, Indonesia tidak memiliki overlaping claim, atau perebutan klaim wilayah. Sebelumnya, China menyebut bahwa pihaknya dan Indonesia memiliki klaim ganda di kawasan Natuna.

Juru bicara Kemlu menuturkann, sejauh ini Indonesia hanya memiliki overlaping claim di Natuna dengan Malaysia dan juga Vietnam, tepatnya pada wilayah Zona Ekonomi Eksklusif dengan kedua negara tersebut.

"Indonesia tidak memiliki overlaping claim di kawasan Natuna. Indonesia sejauh ini hanya memiliki overlaping claim di wilayah tersebut dengan Vietnam dan juga Malaysia," ucap Arrmanantha pada Rabu (13/7).

"Indonesia tidak memilki overlaping claim dengan China, hanya dengan Vietnam dan Malaysia pada wilayah ZEE, dan saat ini negosiasi dengan Malaysia dan Vietnam masih terus berlangsung," sambungnya.

Nelayan China diketahui kerap memasuki wilayah Natuna secara ilegal. China menyebut apa yang dilakukan oleh nelayan China di wilayahnya itu tidak salah, karena itu adalah lokasi tradisional memancing mereka, dan juga mengatakan Indonesia dan China memiliki perebutan klaim di wilayah itu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8205 seconds (0.1#10.140)