Lokasi Utama Puing EgyptAir MS804 Berhasil Ditemukan

Kamis, 16 Juni 2016 - 20:06 WIB
Lokasi Utama Puing EgyptAir...
Lokasi Utama Puing EgyptAir MS804 Berhasil Ditemukan
A A A
KAIRO - Lokasi utama reruntuhan dari pesawat EgyptAir MS804 yang jatuh di timur Mediterania bulan lalu berhasil ditemukan oleh kapal milik Deep Ocean Search. Begitu pernyataan yang dikeluarkan oleh Komite Investigasi Mesir.

Kapal John Lethbridge, kapal yang dikontrak oleh pemerintah Mesir untuk mencari kotak hitam EgyptAir, telah memberikan gambar pertama dari puing pesawat nahas tersebut. Tim pencari bersama peneliti akan memberikan gambaran lokasi dari puing tersebut ditemukan, seperti dikutip dari laman Reuters, Kamis (16/6/2016).

Meski begitu, belum diketahui bagian mana dari pesawat yang telah ditemukan, dan apakah lokasi kotak hitam berada di dekat puing tersebut. Untuk diketahui, posisi dua kotak hitam yang berfungsi untuk merekam suara kokpit dan data penerbangan berada di bagian ekor pesawat.

Saat ini, tim pencari tengah berpacu dengan waktu untuk menemukan kotak hitam pesawat. Pasalnya, sinyal lokasi yang dipancarkan oleh kotak hitam hanya akan bertahan hingga 24 Juni.

Pesawat EgyptAir MS804 jatuh di Laut Mediterania pada 19 mei dan menewaskan seluruh awak dan penumpang yang berjumlah 66 orang. Pesawat tersebut jatuh saat melakukan penerbangan dari Paris menuju Kairo.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6015 seconds (0.1#10.140)