Israel Akan Bebaskan Anggota Parlemen Palestina

Kamis, 02 Juni 2016 - 20:06 WIB
Israel Akan Bebaskan...
Israel Akan Bebaskan Anggota Parlemen Palestina
A A A
TEL AVIV - Israel akan membebaskan seorang anggota parlemen Palestina yang telah dipenjara sejak April 2015, Khalida Jarrar. Jarrar dijatuhi hukuman penjara 15 bulan karena mendukung serangan terhadap Israel dan melanggar larangan perjalanan.

"Khalida Jarar akan dibebaskan di pos pemeriksaan Jubara dekat kota Tulkarem, Tepi Barat, pada Jumat pagi," kata Dinas Penjara Israel dan Klub Tahanan Palestina, seperti dikutip dari Middle East Online, Kamis (2/6/2016).

Juru bicara penjara mengatakan, Jarrar dibebaskan sebulah lebih cepat sebagai bagian dari pembebasan administratif yang terjadi karena penjara yang ditempatinya melebihi kapasitas.

Jarrar adalah politisi senior dan tokoh politik terkenal dari partai sayap kiri Front Populer untuk Pembebasan Palestina (PFLP). Israel menganggap PFLP sebuah organisasi teroris dan pada saat penangkapannya tentara Israel mengatakan Jarrar berpotensi menjadi "resiko keamanan substansial".

Setelah pembebasan Jarrar, Israel berencana akan kembali membebaskan 6 anggota parlemen Palestina yang mereka tahan, seperti dikatakan oleh Klub Tahanan Palestina.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2993 seconds (0.1#10.140)