Bebas dari Bui, Pilot Perempuan Ukraina Dilantik Jadi Legislator

Selasa, 31 Mei 2016 - 17:21 WIB
Bebas dari Bui, Pilot...
Bebas dari Bui, Pilot Perempuan Ukraina Dilantik Jadi Legislator
A A A
KIEV - Pilot perempuan Ukraina yang sempat merasakan dinginnya penjara Rusia, Nadiya Savchenko, dilantik sebagai anggota parlemen. Savchenko mendekam di penjara Rusia selama dua tahun, sebelum akhirnya dibebaskan pekan lalu.

Kepada rekan-rekanya, Savchenko mengaku akan berkonsentrasi untuk memperjuangkan pembebasan warga Ukraina lainnya yang ditahan di Rusia. Pihak Ukraina menyebut mereka sebagai tahanan politik.

"Anda benar-benar harus membebaskan semua tahanan tunggal," kata wanita berusia 35 tahun itu sebelum menyanyikan lagu kebanggsaan, seperti dikutip dari laman ABC News, Selasa (31/5/2016).

Di akhir sambutannya, Savchenko menurunkan poster dengan fotonya dari mimbar, sebagai gambaran kehadiran dirinya. Ia lantas menggantinya dengan foto lain yang menggambarkan tahanan politik lain dan menyerukan pembebasan tahanan dari Kremlin.

Savchenko telah mengundurkan diri dari tentara dan menjadi sukarelawan bagi batalion Ukraina di timur Ukraina ketika ia ditangkap oleh separatis Rusia yang didukung pada Juni 2014. Dia diadili dan dihukum pada bulan Maret atas keterlibatan dalam pembunuhan dua wartawan Rusia di timur Ukraina, tuduhan yang dengan tegas ditolaknya.

Savchenko kembali ke Ukraina pekan lalu dan disambut sebagai pahlawan setelah mendapat pengampunan dari Presiden Rusia, Vladimir Putin, sebagai bagian dari pertukaran tawanan.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1422 seconds (0.1#10.140)