Saudi Diserang Houthi Yaman dengan Rudal Jarak Jauh

Selasa, 31 Mei 2016 - 11:34 WIB
Saudi Diserang Houthi...
Saudi Diserang Houthi Yaman dengan Rudal Jarak Jauh
A A A
RIYADH - Pemberontak Houthi Yaman meluncurkan serangan rudal jarak jauh ke wilayah Jizan, Arab Saudi, yang dekat dengan perbatasan Yaman.

Serangan rudal pemberontak Houthi Yaman terhadap Saudi ini merupakan yang pertama kali dalam beberapa minggu setelah gencatan senjata antara pemberontak dan Pemerintah Yaman rusak.

Serangan rudal jarak jauh ke wilayah Saudi itu dilaporkan stasiun televisi Al-Masirah yang pro-Houthi, pada hari Senin.

Sementara itu, militer Arab Saudi dalam sebuah pernyataan yang dilansir Al Arabiya, Selasa (31/5/2016) mengkonfirmasi bahwa beberapa rudal telah menghantam wilayah Jizan. Namun, serangan tersebut tidak menyebabkan korban jiwa maupun korban luka.

Gencatan senjata antara pihak-pihak yang bertikai di Yaman sejatinya telah disepakati mulai 10 April 2016. Namun, gencatan senjata itu rusak yang ditandai dengan pelanggaran dari kedua belah pihak.

Konflik di Yaman melibatkan pemberontak Houthi dan pendukung mantan presiden Ali Abdullah Saleh dengan pasukan Presiden Yaman Abed Rabbo Mansour Hadi yang diakui secara internasional.

Saudi dan sekutu Teluk-nya membela pasukan Presiden Hadi yang meminta perlindungan ke Riyadh. Ribuan orang tewas dalam konflik Yaman dan banyak warga di negara itu kehilangan tempat tinggal.
(mas)
Berita Terkait
Yaman Umumkan Pembentukan...
Yaman Umumkan Pembentukan Pemerintahan Baru
Balas Dendam, Arab Saudi...
Balas Dendam, Arab Saudi Mengamuk di Yaman
Saudi Berhasil Bersihkan...
Saudi Berhasil Bersihkan 400.000 Ranjau Darat di Yaman
Benarkah Arab Saudi...
Benarkah Arab Saudi dan Yaman Berperang? Simak Penjelasannya
Serangan Udara Koalisi...
Serangan Udara Koalisi Arab Saudi Gempur Kamp-kamp Militer di Sanaa Yaman
Internet Mati di Seluruh...
Internet Mati di Seluruh Yaman setelah Serangan Udara Koalisi Saudi
Berita Terkini
Israel Siapkan Skenario...
Israel Siapkan Skenario Serangan Terbatas ke Fasilitas Nuklir Iran
39 menit yang lalu
Siapa Hafsa Rizqi? Coach...
Siapa Hafsa Rizqi? Coach Poligami Ternama yang Mengajarkan Perempuan untuk Membebaskan Diri dari Rasa Sakit Hati
1 jam yang lalu
Terinspirasi Perang...
Terinspirasi Perang Revolusi Amerika, Ribuan Demonstran Turun ke Jalanan Melawan Trump
2 jam yang lalu
Zelensky Tuding Gencatan...
Zelensky Tuding Gencatan Senjata Paskah hanya Sandiwara Putin
3 jam yang lalu
Video AI Pengeboman...
Video AI Pengeboman Masjid Al Aqsa Beredar Luas, Rakyat Palestina Marah!
4 jam yang lalu
Siapa Sulaf Fawakherji?...
Siapa Sulaf Fawakherji? Aktris Suriah yang Masih Loyal dengan Bashar Al Assad
5 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam, Rusia...
Balas Dendam, Rusia Serang Ukraina dengan 43 Rudal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved