Gempa 6,1 Goyang Wilayah Pesisir Pantai Ekuador

Rabu, 20 April 2016 - 18:45 WIB
Gempa 6,1 Goyang Wilayah Pesisir Pantai Ekuador
Gempa 6,1 Goyang Wilayah Pesisir Pantai Ekuador
A A A
QUITO - Sebuah gempa berkekuatan 6,1 skala richter melanda wilayah di dekat pantai Ekuador pada Rabu (20/4/2016), seperti dikatakan Survei Geologi Amerika Serikat (AS). Meski begitu, laporan awal menyatakan tidak ada korban cedera atau kerusakan.

Menurut badan Geologi AS, gempa terjadi di 15,5 mil sebelah barat dari kota pesisir barat daya Muisne Rabu pagi. Sebelumnya, gempa tremor berkekuatan 5,5 juga melanda daerah yang sama pada Selasa kemarin, seperti dikutip dari USA Today.

Gempa dahsyat ini mengikuti gempa yang terjadi sebelumnya pada Sabtu lalu yang melanda negara di wilayah Amerika Selatan itu. Saat itu, kekuatan gempa mencapai 7,2 skala richter.

Sementara itu, Kantor Jaksa Nasional Ekuador mengatakan, korban tewas akibat gempa akhir pekan lalu itu telah mencapai 507-525 dan sedikitnya 11 warga asing termasuk di antara mereka yang tewas.

"Ini tragedi terburuk dalam 60 tahun. Kami menghadapi fase yang paling sulit sekarang, menyelamatkan korban dan memulihkannya," kata Menteri Pertahanan Ricardo Patiño.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4420 seconds (0.1#10.140)